Hacker Bjorka Serang Puan Maharani, Sindir Perayaan Ultah Saat Yang Lain Sibuk Demo

tim Okezone
Hacker Bjorka (ist)

SERANG, iNewsBanten - Akun @bjorkanism membocorkan data Ketua DPR RI Puan Maharani. Akun ini juga menyindir putri Megawati tersebut yang merayakan ulang tahun saat Rapat Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI).

Dalam rapat paripurna itu, anggota DPR merayakan HUT Puan dengan lantunan lagu Jamrud berjudul "Selamat Ulang Tahun, pada, Selasa 6 September 2022.

“how are you madam @puanmaharani_ri ? how does it feel to celebrate a birthday when many people are protesting about the price of fuel right in front of your office?,” tulis akun Bjorka dikutip, Minggu (11/9/2022).

Unggahan ini tentu saja menyita perhatian langsung warganet. Banyak yang mulai mendukung kembali untuk mengungkap kejadian-kejadian lainnya yang terjadi di Indonesia selama ini khususnya yang terbaru.

Hacker Bjorka membuat heboh publik Tanah Air setelah menyerang Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo). 

Editor : Mahesa Apriandi

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network