Tahun Baru Pedagang Jagung di Kota Serang, Ketiban Rejeki

Esa Budaya
Tahun Baru Pedagang Jagung di Kota Serang, Ketiban Rejeki

SERANG, iNewsBanten - Pedagang jagung mendapat berkah pergantian malam tahun baru. Warga berbondong-bondong membeli jagung untuk dibakar jelang pergantian malam tahun baru 2023.

Junaedi (32), salah seorang penjual jagung asal kota Serang mengatakan, jika dirinya sengaja berjualan jagung menjelang malam tahun baru. Ia mengatakan jagung menjadi salah satu makanan yang paling banyak di cari oleh warga.

“Sudah biasa kalau menjelang malam tahun baru saya berjualan jagung manis. biasanya pada malam tahun baru, warga suka kumpul-kumpul bersama keluarga sambil bakar-bakar jagung,” kata Junaedi saat ditemui di lapak jualannya, Sabtu malam (31/12/2022).

Ia menjelaskan, untuk harga jagung manis dijual dengan harga Rp 10 ribu perkilonya. Untuk hari ini saja sudah menjual sekitar 4 kuintal jagung.

“Alhamdulillah penjualan jagung manis harga ini laris,” ucapnya

Ia menambahkan, pembeli jagung yang kebanyakan perorangan, rata-rata membeli satu hingga 5 kg.

“Ada juga yang membeli lebih dan biasanya kalangan mahasiswa atau petugas desa,” imbuhnya.

Sementara itu, Asep salah seorang warga mengatakan, jika dirinya hampir setiap malam pergantian tahun baru merayakannya dengan membakar jagung bersama keluarganya.

“Sudah tradisi dan biasanya kami kumpul-kumpul di rumah utama. Keluarga saya ada 10 orang, kami silaturahmi sambil bakar jagung dan liat kembang api,” katanya

Editor : Mahesa Apriandi

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network