Respon Positif, DKP Kabupaten Serang Tabur Benih 13 Ribu Ekor di Rawa Priuk Carenang

Nurlan
Camat Carenang Arif Roikhan saat menabur benih ikan nila di rawa Priuk Desa Ragas Masigit kecamatan Carenang (doc. Nurlan)

SERANG, iNewsBanten - Sebanyak 13 ribu ekor ikan nila di tebar di situ rawa Priuk Desa Ragas Kecamatan Carenang Kabupaten Serang-Banten, dengan tujuan meningkatkan ekonomi masyarakat sekitar.

Rawa priuk sendiri merupakan akses para petani, yang kemudian dibangun jembatan pada tahun 2022 kemarin oleh pemerintah Desa yang bertujuan memudahkan para petani saat melintas dan kini ditaburi ikan nila oleh camat Carenang dan DKP Kabupaten Serang. Senin (16/1/2023).

Kepala Desa Ragas Masigit Nurjaya mengatakan, Sebelumnya belum ada jembatan hanya rawa yang sangat dalam, jadi petani yang bercocok tanam atau hasil tanam dulu hanya rakit jadi dirinya berinisiatif membuat jembatan untuk akses petani.

"Alhamdulillah sekarang ini sudah ada perahu dan jembatan untuk akses para petani ditambah lagi penaburan ikan nila oleh camat dan DKP tentu ini sangat bagus". ungkapnya.

Selain itu, Camat Carenang Arif Roikhan mengatakan sebetulnya kalau kita memanfaatkan situasi yang ada seperti rawa Priuk ini insyaallah bisa sejahtera.

"Kalau kita manfaatkan situasi yang ada, walaupun rawa priuk ini rawa biasa tentu dengan potensi yang ada, tentunya dengan menabur ikan nila ini bisa meningkatkan keberkahan dan bermanfaat bagi masyarakat". Kata Camat Carenang Arif Roikhan.

Sementara itu, Kabid DKP Kabupaten Serang Rochyan Aglan, pihaknya tentu merespon dan mengapresiasi karena ini upaya pengelolaan dimana adalah tujuannya untuk meningkatkan stok atau populasi jumlah ikan 


Kabid DKP Kabupaten Serang Rochyan Aglan saat menabur benih ikan nila di rawa priuk (foto Nurlan)
 

"jenis ikan yang secara umum yang mana didalamnya bukan hanya ikan yang secara alami seperti ikan ikan yang sudah ada dan kita tambahkan populasinya yang bisa dikonsumsi secara baik pada masyarakat. jelasnya

Masih kata Rochyan, tentunya ini dalam rangka produksi perikanan dari sektor secara umum yang berdampak pada peningkatan nilai gizi bagi masyarakat

"Maka dari itu kami dari dinas perikanan sangat memberikan respon yang sangat positif dan ekspreatif untuk desa Ragas masigit". tutupnya 

Diketahui pada acara tabur benih ikan nila tersebut yang dihadiri Camat Carenang, Sekmat, Kabid DKP Kabupaten Serang, Kapolsek, Kepala Desa Ragas Masigit, Mahasiswa Untirta serta masyarakat sekitar 

 

 

Editor : Mahesa Apriandi

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network