LEBAK, iNewsBanten- Diduga akibat korsleting listrik dua Rumah milik warga di Kampung Senanghati Desa Senanghati Kecamatan Malingping Kabupaten Lebak Provinsi Banten, ludes terbakar pada Rabu (17/05/2023) sekitar pukul 19:30 Wib.
Akibat Kejadian tersebut dua Rumah milik warga ludes terbakar tanpa ada sisa dan tak ada barang yang bisa diselamatkan.
Sudin salahsatu warga Desa Senanghati saat dihubungi wartawan menyampaikan.
"Ada musibah kebakaran di kampung Senanghati Desa Senanghati Kecamatan Malingping, dua Rumah milik warga habis terbakar, rumah tersebut milik Adang dan pak RT Mansyur."katanya
Menurutnya, Tidak ada barang yang bisa diselamatkan karena apinya cukup besar dan cepat membakar menghanguskan kedua rumah tersebut."katanya.
Sementara, Samsu kasie Ekbang Desa Senanghati saat dihubungi wartawan, membenarkan adanya musibah kebakaran tersebut.
"iya benar pak, tadi sekitar pukul 19:30 Wib, dikampung Senanghati Desa Senanghati Kecamatan malingping, ada dua Rumah warga yang mengalami musibah kebakaran, rumah tersebut milik bapak Adang dan pak RT Mansyur, diduga disebabkan akibat korsleting listrik." katanya.
Menurutnya, dua Rumah tersebut yang mengalami musibah kebakaran itu semuanya habis tak tersisa
"Kedua rumah tersebut habis terbakar tanpa ada sisa pak, surat - surat penting dan berharga lainnya milik pemilik rumah semua ikut terbakar, tak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut, untuk kerugian saat ini belum bisa diprediksi dan pemilik rumah sementara menumpang dirumah tetangganya."kata Samsu.
Samsu berharap banyak pihak yang membantu dengan adanya musibah kebakaran ini.
"Mudah - mudahan saja banyak pihak yang mau membantu meringankan beban kedua korban yang sedang mengalami musibah tersebut."harapnya.
Editor : Mahesa Apriandi
Artikel Terkait