Krisis Air! Empang di Domas dan Wanayasa Kabupaten Serang, Kekeringan

Wahyu/Mad Sari
Foto: Di Desa Domas dan Wanayasa, Kecamatan Pontang, Kabupaten Serang, Banten kekeringan air, petani ikan (empang) merugi.

SERANG, iNewsBanten - Hujan yang tidak kunjung turun menyebabkan luasan hektar kolam ikan atau empang kekurangan air di wilayah Domas dan Wanayasa, Kecamatan Pontang, Kabupaten Serang, Banten.

Sementara itu, salah satu petambak, Jeni, mengatakan empang di wilayah tersebut alami kering kerontang akibat kemarau panjang dan kekeringan ini sudah berlangsung lama. 

Ditambahkan Jeni, selain kesulitan dengan pasokan air, para petani ikan juga dipusingkan dengan penghasilan dari empang tidak bisa diandalkan sekarang ini dan bertambah parah, Sabtu (11/11/2023).

"Sudah dipastikan petani ikan merugi selain mulai kesulitan air, penghasilan dari empang juga sudah tidak bisa diandalkan," Katanya.

Selain itu, Kepala Desa Domas, Ukon Hidayat, kekeringan ini diperkirakan sudah terjadi sejak bulan oktober 2023, dan sepertinya sekarang ini hampir semakin bertambah parah.

"Ikan dan rumput pun sampai mati, ini membuat petani ikan (tambak) mengalami kerugian, semoga pihak Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Serang bisa turun langsung dan membantu," Pungkas dan tutupnya.

Editor : Mahesa Apriandi

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network