get app
inews
Aa Text
Read Next : Sosialisasikan Airin-Ade, Relawan Kopi Hitam Kabupaten Tangerang Senam Bersama Warga Jayanti

Miris! Jembatan Kijamak Penyambung Kabupaten Serang dan Tangerang Rusak Parah

Jum'at, 29 Juli 2022 | 20:00 WIB
header img
Jembatan Kijama yang kian lapuk dan beralaskan kayu (doc.ist)

SERANG, iNewsBanten - Jembatan Kijama yang menghubungkan Kampung Kedondong dengan Kampung Bojong Lo di Desa Mekarsari, Kecamatan Carenang Kabupaten Serang-Banten kondisinya memprihatinkan. Jumat(29/7/2022)

Hal itu diungkapkan Tokoh masyarakat Desa Mekarsari K.H Gumaludin menurutnya jembatan tersebut dengan kondisi yang tidak layak dan lapuh di tambah lagi jalan satu satunya menuju Kampung Bojong Lo Desa Mekarsari Kabupaten Serang yang berbatasan dengan Kabupaten Tangerang 

"Semoga jembatan ini segera mendapat perhatian semua,dan dapat segera diperbaiki karena jalan ini satu satunya akses ke kampung kedondong dan Bojong lo Desa Mekarsari Kabupaten Serang dan Kabupaten Tangerang", harapnya 

Dirinya pun sudah membuat pengajuan seperti proposal pada 23 Desember 2021 yang lalu Kepada Gubernur Banten dengan tembusan Wakil Ketua DPRD Propinsi Banten dan Kepala BBWSC3 Propinsi Banten namun hingga saat ini tidak ada kejelasan 


Jembatan Kijama yang kian lapuk dan beralaskan kayu.(doc.ist)
 

"Jembatan yang membentang diatas Sungai Cidurian itu sudah tampak lapuk pada alas kayu nya, apalagi itu jembatan yang menghubungkan antara Kabupaten Serang dan Kabupaten Tangerang, sedangkan pada besi pegangannya pun sudah banyak berkarat dan beberapa sudah putus, pemeliharaan nya pun secara swadaya masyarakat, kenapa harus menunggu ada korban dulu baru diperbaiki". Ungkapnya 

Ia berharap kepada instansi terkait agar bisa menindak lanjuti perihal permohonan pembangunan jembatan Kijama yang berlokasi di kampung Bojong Lo Desa Mekarsari Kecamatan Carenang agar bisa di perbaiki, karena masyarakat sekitar beraktivitas melewati jembatan tersebut

"Apalagi Setiap kali ada kendaraan yang melintas jembatan itu bergoyang dan berderat, seolah akan putus. Oleh karena itu warga yang melintas pun harus berhati hati dan tidak bisa bersamaan" Jelasnya 

Untuk diketahui jembatan sepanjang 70 meter dengan lebar 2,60 meter tersebut sangatlah tidak layak dan lapuh di tambah lagi jembatan tersebut belum pernah ada perawatan sejak awal berdirinya 2001, Sedangkan pada besi pegangan nya pun sudah berkarat dan beberapa sudah putus apalagi jalan tersebut adalah akses jalan menuju Kampung Bojong Lo Kabupaten Serang dan Kresek Kabupaten Tangerang 

 

Editor : Mahesa Apriandi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut