SERANG, iNewsBanten - Shin Tae-yong tendang 2 pemain kesayangannya di Timnas Indonesia U-19 jelang Kualifikasi Piala Asia U-20 2023. Apakah ini pertanda Shin Tae-yong takkan memanggil Ricky Kambuaya saat Timnas Indonesia bersua Timnas Curacao di FIFA Matchday September 2022?
Semalam, Shin Tae-yong mencoret enam pemain Timnas Indonesia U-19. Mereka ialah Kadek Arel (Bali United) , Edgar Amping (PSM), Mikael Tata (WBFC), Ferdiansyah (Persib) , Teuku Razza (Persija) dan Muhammad Widi (Persebaya).
Munculnya nama Mikael Tata dan Ferdiansyah tidak diprediksi sebelumnya. Sebab, kedua nama di atas merupakan pemain andalan Shin Tae-yong di Piala AFF U-19 2022.
Mikael Tata dan Ferdiansyah sama-sama empat kali turun dari lima laga Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2022. Ferdiansyah bahkan selalu turun sebagai starter dalam tiga laga pamungkas Timnas Indonesia U-19 di Fase Grup A Piala AFF U-19 2022.
Mentas sebagai motor serangan, pemegang nomor punggung 11 di Timnas Indonesia U-19 itu sanggup mendistribusikan bola dengan baik. Sementara Mikael Tata, bermain taktis saat diperankan sebagai wing back kiri.
Sayangnya, tenaga keduanya tak diandalkan Shin Tae-yong di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023. Ferdiansyah kalah saing dengan gelandang Persib Bandung lain, Robi Darwis.
Robi Darwis tidak tampil membela Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2022. Sementara itu, Mikael Tata disinyalir kalah saing dengan fullback Persija Jakarta, Frengky Missa.
Sama seperti Robi Darwis, Frengky Missa juga tidak dibawa Shin Tae-yong ke Piala AFF U-19 2022. Kondisi di atas membuka mata kita bahwa Shin Tae-yong tidak pandang bulu dalam memilih pemain.
Meski sempat berstatus sebagai pemain andalan, jika performanya sedang tak optimal, Shin Tae-yong tak ragu untuk mencoretnya. Ricky Kambuaya bisa mengalami nasib seperti Mikael Tata dan Ferdiansyah.
Berstatus sebagai gelandang andalan Shin Tae-yong sejak 2021, Ricky Kambuaya tampil minor bersama Persib Bandung di Liga 1 2022-2023. Terbukti dari tujuh laga Liga 1 2022-2023, Ricky Kambuaya baru mengemas satu assist!
Editor : Mahesa Apriandi