KULONPROGO, iNewsBanten - Kabar mengejutkan hari ini 2 orang warga Kulonprogo meninggal dunia akibat tersengat listrik, Sabtu pagi seorang warga Giripurwo tewas tersengat listrik saat membersihkan kandang ayam, siangnya RG bocah berumur 13 tahun asal Terbah, Kokap juga meninggal akibat tersengat listrik, saat hendak mandi di sungai, Sabtu (05/11/2022).
PLH Kasi Humas Polres Kulonprogo, Iptu Dwi Wijayanto menuturkan, peristiwa tersengat listrik itu terjadi Sabtu siang saat korban melintas sungai karena ingin mandi bersama teman-temannya. Peristiwa tersebut terjadi sekira pukul 12.15 WIB.
"Peristiwa tersebut terjadi di Pedukuhan Sungapan 1 Kalurahan Hargotirto Kapanewon Kokap," kata dia.
Siang itu korban bersama tiga temannya ingin mandi di sungai. Tiga teman korban adalah GF (15) warga Terbah Kokap dan dua temannya masing-masing NTH (13) serta FA keduanya warga Hargotirto Kokap.
Mereka berempat memang sering bermain bersama-sama ketika libur atau selepas sekolah. Dan kali ini, mereka berempat ingin mandi di sungai tempat biasa bermain. "Mereka kemudian berjalan menyusuri tebing sungai," kata dia.
Saat itu korban berjalan paling belakang dan kemudian melintasi sungai dengan melewati aliran air. Saat itu ada kabel melintang di atas air dan korban bermaksud menyingkirkan kabel.
Naas, saat memegang korban memegang kabel yang melintang itu ternyata tepat pada kabel yang terkelupas. Seketika itu korban teriak terjatuh di air karena kaget tersengat listrik.
"Teman-temannya yang melihat peristiwa tersebut histeris dan langsung berusaha menolong," kata dia.
Dengan menggunakan kayu, teman-teman korban mencoba untuk menyingkirkan kabel. Dan salah satunya mencari pertolongan ke warga.
Korban kemudian berhasil dievakuasi oleh warga yang memberikan pertolongan. Namun setelah dibawa ke Puskesmas Kokap, korban ternyata sudah meninggal dunia.
Artikel ini pernah tayang di iNews id.
Editor : Mahesa Apriandi