SERANG, iNewsBanten - Kecelakaan lalu-lintas antara 2 truk bertabrakan di Jalan Raya Serang Cilegon tepatnya di Kampung Kemeranggen, Kelurahan Tamanbaru, Kecamatan Taktakan, Kota Serang, pada Jumat pagi (10/3/2023) pukul 10.00 WIB
Kecelakaan tersebut menyebabkan dua orang korban sopir dan kondektur mengalami luka akibat terjepit badan depan kendaraan truk muatan pasir.
“Ada yang mengalami luka parah akibat terjepit kendaraan,” ujar Wakil Kasat Lantas Polresta Serang Kota Inspektur Polisi Satu (Iptu) Ade Komarudin ditemui di lokasi.
Ade mengatakan kecelakaan yang melibatkan truk pasir dan truk semen tersebut terjadi sekitar 10.00 WIB. Kecelakaan tersebut diduga sopir truk muatan pasir mengantuk yang menyalip dari arah Cilegon menuju Serang. Petugas kepolisian saat ini masih dalam proses penyelidikan.
kondisi sopir dan kondektur yang terjepit di truk muatan pasir pada kecelakaan dua truk di jalan raya serang cilegon, jumat 10/3/2023
Sementara korban luka parah telah berhasil dievakuasi petugas kepolisian ke RSUD dr Dradjat Prawiranegara, Kabupaten Serang.
“Pengendara yang luka parah telah berhasil kita evakuasi. Tadi kita dibantu petugas Basarnas karena cukup kesulitan mengevakuasi korban,” katanya.
Ade mengungkapkan, pasca kejadian, sopir truk semen sudah tidak berada di lokasi kejadian. Diduga, dia telah melarikan diri. “Sementara masih kami lakukan pencarian,” ungkap Ade.
Hingga saat ini, proses evakuasi terhadap dua unit truk sudah di evakuasi dan akibat kecelakaan tersebut alami kemacetan hingga 1 kilometer dari arah Cilegon.
Editor : Mahesa Apriandi