SERANG, iNewsBanten - Seorang sopir Avanza Silver Metalik dengan plat nomor A 1069 FQ bernama Kusmul Yadi (45) asal Desa Sujung, Kecamatan Tirtayasa, Serang, Banten ditemukan meninggal dunia di dalam mobil yang terparkir di rest area parkir (TI A) atau karang tengah arah Jakarta-Serang dan diduga terkena serangan jantung.
Personil K3 di kawasan itu lalu periksa sang sopir mobil yang terparkir di area parkir tersebut rupanya sopir telah meninggal dunia dan diduga terkena serangan jantung.
"Diketahui sekira jam 15.25 WIB. Kronologis awal kejadian pengguna jalan alias sang sopir merapat ke parkiran rest area untuk melaksanakan sholat jumat lalu istirahat dan minta untuk dikeroki oleh marbot, kemudian minta istirahat kembali dikendaraannya pada pukul 15.25 WIB tiba-tiba tergeletak dan setelah diperiksa oleh personil K3 dinyatakan meninggal dunia," ungkap laporan rilis dari petugas TKP.
Warga yang panik saat menemukan jenazah Kusmul Yadi yang meninggal mendadak dalam mobil itu, kemudian memanggil pihak polisi dan petugas tiba dilokasi (TKP) pada pukul 15.27 WIB untuk melakukan evakuasi.
Di lokasi kejadian evakuasi penanganan jenazah korban dilakukan oleh petugas Reskrim Polsek Pinang. Sekira kurang lebih pada pukul 15.27 WIB, jenazah korban dibawa ke RSUD Kabupaten Tangerang untuk diketahui penyebab kematiannya.
Editor : Mahesa Apriandi