get app
inews
Aa Read Next : PLN Indonesia Power UBP Cilegon, Turun ke Desa Margasari Ajak Warga Bersihkan Lingkungan

Kepedulian Sosial, Lurah Kebonsari Cilegon Jenguk Warganya yang Sedang Sakit

Jum'at, 19 Januari 2024 | 08:01 WIB
header img
Asep Muzayin SE Lurah Kebonsari Jenguk Warganya yang Sedang Sakit (foto istimewa)

CILEGON, iNewsBanten - Sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat, Asep Muzayin Lurah Kebonsari menjenguk warganya yang sedang sakit di Link Sukajaya Kelurahan Kebonsari Kecamatan Citangkil Kota Cilegon, Rabu (18/01/2024).

Kepedulian sosial seorang Lurah yang memiliki kasih sayang, rasa hormat dan kerendahan hati terhadap warganya, adalah kunci kepemimpinan yang efektif dan peduli terhadap lingkungannya.

Dalam kunjungannya Lurah Kebonsari langsung koordinasi dengan pihak Puskesmas Citangkil satu untuk membawa warganya ke RSUD Cilegon dengan menggunakan ambulans milik Puskesmas Citangkil satu.

 

 

"Kemarin ada laporan dari ketua RT bahwa ada warganya yang sedang sakit dan ingin kontrol ke rumah sakit dan saya pun langsung berkunjung ke rumah warga tersebut untuk menindaklanjuti," Ucap Asep Muzayin SE Lurah Kebonsari saat diwawancarai wartawan.

"Setelah melakukan koordinasi dengan pihak Puskesmas Citangkil satu, akhirnya warga tersebut dibawa ke RSUD Cilegon untuk mendapatkan perawatan medis," Ungkapnya.

Sementara itu Muiz ketua RT Sukajaya mengatakan, saya mengucapkan terima kasih kepada Lurah Kebonsari yang sudah membantu dan peduli terhadap warganya yang sedang sakit.

"Semoga pak Lurah Kebonsari selalu diberikan kesehatan dan tetep semangat," Tutupnya.

 

Editor : Mahesa Apriandi

Follow Berita iNews Banten di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut