SERANG, iNewsBanten - Partai Politik dari Partai Keadilan dan Persatuan (PKP) Provinsi Banten pengusung bakal calon Gubernur Banten Airin Rahmy Diany dan wakil gubernur Banten Ade Sumardi di Pilkada 2024 optimis menang.
Partai PKP mendukung pasangan bakal calon gubernur-Wakil gubernur Banten Airin Rachmi Diany-Ade Sumardi sudah sesuai hasil rapat internal partai.
"Kami sepakat untuk mendukung memenangkan pasangan Airin Rachmi Diany-Ade Sumardi pada Pilgub 2024 ini,"
Ketua Partai PKP Banten Sarbini Al-Kabin di kantornya, Sabtu (31/8/2024).
Sarbini Al-Kabin mengatakan, dukungan diberikan pihaknya kepada pasangan tersebut karena jejak rekam keduanya yang dianggap berpengalaman dalam memimpin. "Bu Airin mantan walikota Tangerang. Pak Ade Sumardi mantan wakil bupati Lebak, jadi saya rasa pasangan yang cocok buat memimpin Banten ini" katanya.
Partai PKP Deklarasikan Dukungan ke Airin Rachmi Diana-Ade Sumardi menjadi Gubernur Banten
Sementara Wakil ketua Partai PKP Provinsi Banten Suarsa menambahkan pihaknya mengusung pasangan tersebut harapan Provinsi Banten ke depan di bawah kepemimpinan Airin Rachmi Diany-Ade Sumardi dapat menjadi wilayah yang maju dan mensejahterakan warganya.
"Dalam kontestasi Pilgub 2024 ini kami dari partai PKP Provinsi Banten tentu yang sangat kami tekankan untuk mendukung serta memenangkan bu Airin Rachmi-Ade Sumardi menjadi Gubernur dan wakil Gubernur Banten," ujarnya.
Editor : Mahesa Apriandi