Cara Mencari Akun TikTok dengan Nomor HP untuk Temukan Teman Baru

Abroh Nurul Fikri
Cara mencari akun TikTok dengan nomor hp untuk temukan teman baru (Foto: Fox Business)

iNewsbanten - Cara mencari akun TikTok dengan nomor hp (handphone) ternyata sangat mudah diterapkan. Pengguna cukup menyiapkan perangkat dan akun yang telah dibuat.

 

Diketahui, TikTok menjadi salah satu aplikasi yang sangat populer akhir-akhir ini, memungkinkan pengguna membuat video bersama teman dengan menambahkan musik di dalamnya.

 

Pengguna aplikasi TikTok juga bisa menonton video lucu yang orang lain buat sebagai hiburan. Saat membuat video lucu, itu berpotensi masuk ke lini FYP dan mendapat banyak sekali penonton.

Tidak hanya itu, jika konsisten membuat video pengguna bisa memperoleh banyak pengikut dan mendapat banyak ajakan kerja sama dari berbagai brand.

Dari semua kemudahan tersebut, TikTok juga memberikan fitur untuk mencari teman baru, seperti mencari akun dengan nomor HP.

Lalu, bagaimana caranya mencari akun TikTok dengan nomor hp? Dirangkum dari berbagai sumber, simak penjelasan berikut ini.

Sebelumnya, pengguna harus menyimpan nomor hp akun yang bersangkutan. Setelah itu, lakukan sinkronasi antara nomor hp dan akun TikTok.

Untuk lebih jelasnya, perhatikan tahap-tahap yang bisa dilakukan supaya bisa mencari akun TikTok dengan nomor hp:

- Pertama, membuka aplikasi TikTok

- Pada bagian kanan bawah akun pilih opsi “Saya”

- Setelah sampai ke halaman utama akun, pilih ikon yang terletak pada bagian kanan atas

- Klik “Temukan Kontak”

- Tunggu proses pencarian akun dan selesai

Demikian pembahasan mengenai cara mencari akun TikTok dengan nomor hp untuk temukan teman baru, semoga bisa membantu.

Editor : Mahesa Apriandi

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network