Keren, Ponpes di Pandeglang ini Punya Cara Unik Membahagiakan Anak Yatim 

Erdi
Salah satu Ponpes Alfatihah di Pandeglang Banten menyediakan tempat permainan (ist)

PANDEGLANG, iNewsBanten - Bulan Muharram dalam penanggalan hijriah dipercaya sebagai bulan anak yatim atau lebaran anak yatim. Banyak orang dengan berbagai cara, bersedekah dan berbagi santunan untuk anak yatim di sekitar mereka. 

Namun cara yang dilakukan oleh Pondok Pesantren Alfatihah, Karang Tanjung Pandeglang terbilang unik dan patut ditiru, pasalnya mereka menjadikan halaman ponpes tersebut layaknya taman bermain anak. Mulai dari permainan inflattable, ikan, dan hiburan lainnya. Sampai soal makanan kegemaran anak-anak disajikan disana seperti, ice cream, fried chicken, cilok dan lain-lain, Jumat, (12/8/2022). 

KH. Makky Fatihah, kepala Ponpes Alfatihah, menyampaikan berawal dari keinginan membahagiakan anak-anak yatim , dengan tanpa membedakan kasta dan cara yang unik berkesan, akhirnya kami menghubungi operator permainan anak dan pedagang makanan, karena sekaligus ingin berbagi kepada para pedagang kecil juga. 

"Ada sekitar seratus anak yatim yang kami undang belum termasuk pengasuhnya, kami persilahkan untuk menikmati semua fasilitas dengan gratis" ujar KH. Makky. 

Menurut KH. Makky, acara yang diselenggarakan pada hari Selasa, 9 Agustus 2022 lalu adalah acara rutin tahunan yang diselenggarakan oleh ponpes kami, setiap tahun kami selalu memberikan acara yang lain dari yang lain, sebut saja saat tahun 2019 (sebelum pandemi) kami mengundang 60an anak yatim untuk menginap di hotel di kawasan Carita, mereka diberi kebebasan untuk menikmati semua wahana dan fasilitas secara gratis. 

Bagaimana, menarik bukan? 

Editor : Mahesa Apriandi

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network