Laga sengit, Makhachev kalahkan Volkanovski melalui keputusan mutlak

Andhika Khoirul Huda
Juara kelas ringan UFC, Islam Makhachev menaklukkan jagoan kelas bulu Alexander Volkanovski dalam UFC 284, di RACArena, Perth, Australia, Minggu (12/2/2023).(Foto: Forbes)

PERTH, iNewsBantrn - Islam Makhachev (Dagestan) mengalahkan Alexander Volkanovski (Australia) di UFC 284, Minggu (12/02/2023) di RAC Arena, Perth, Australia melalui angka mutlak (unanimous decision) setelah melalui lima ronde sengit.

Juara kelas ringan UFC, Islam Makhachev menaklukkan jagoan kelas bulu Alexander Volkanovski dalam UFC 284, di RAC Arena, Perth, Australia,  Usai laga dia mengirimkan pesan untuk Suriah dan Turki.

“Teman-teman, tolong. Jangan lupakan Suriah dan Turki. Kami bersama kalian, terima kasih,” kata Makhachev dilansir Give Me Sport, Minggu (12/2/2023).

Awal pekan ini Turki dan Suriah luluh lantah dengan gempa bumi yang sangat dahsyat berkekuatan 7,8 magnitudo. Hingga saat ini bencana alam yang sangat mengerikan itu telah menelan sekira 28 ribu korban jiwa.

Perhatian Makhachev tentu saja karena kedekatannya para saudara muslim yang ada di dua negara tersebut. Sebab, petarung berusia 31 tahun itu memang dikenal sebagai pemeluk agama islam yang taat.

Makhachev sendiri tampil perkasa untuk menyudahi perlawanan sengit yang diberikan oleh Volkanovski. Lewat pertarungan selama lima ronde, dia menang lewat kemenangan angka mutlak atas jagoan Negeri Kangguru itu yakni 48-47, 48-47 dan 49-46.

Dengan hasil tersebut, Makhachev sukses mempertahankan gelar juara kelas ringan UFC-nya. Dia pun menjadi raja pertarungan pound per pound itu setelah melibas sang juara kelas bulu.

Sumber:

https://www.inews.id/sport/all-sport/taklukkan-volkanovski-islam-makhachev-kirim-pesan-untuk-suriah-dan-turki

Editor : Mahesa Apriandi

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network