Dinas Kesehatan temukan 104 Kasus Baru HIV/ AIDS di Kota Cilegon

Sahlani
Warga Kota Cilegon yang terkena HIV sejak periode Januari hingga Oktober 2023 sebanyak 104 orang. (Foto:list)

CILEGON, iNewsBanten- Warga Kota Cilegon yang terkena HIV sejak periode Januari hingga Oktober 2023 sebanyak 104 orang.

Hal itu disampaikan Kepala Bidang Upaya Kesehatan Perorangan dan Masyarakat pada Dinas Kesehatan (Dinkes) Cilegon Febrinaldo, usai Peringati Hari AIDS Sedunia di Aula Dinkes Kota Cilegon, Jumat 1 Desember 2023.

Dikatakan Febrinaldo, bahwa pihaknya mengklaim sudah melakukan skrining kasus HIV di Cilegon melebihi target dengan mencapai 112 persen.

“Kalau di Provinsi Banten skrining untuk HIV, Dinkes Kota Cilegon yang tertinggi melebihi yang ditargetkan. Tetapi untuk kasus di Cilegon ada 104 kasus, ini lebih sedikit jika banding dengan tahun sebelumnya ada 139 kasus positif HIV,” tutur Febri.

Pada kesempatan itu, Febri berharap, kasus HIV di Kota Cilegon terus berkurang. Untuk itu, pihaknya juga terus melakukan upaya-upaya untuk menurunkan angka penularan HIV.

Editor : Mahesa Apriandi

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network