LEBAK, iNewsBanten - Acara seren tahun atau sedekah bumi yang diadakan setiap tanggal 10 muharam dilaksanakan di kampung Sibilik, desa Girilaya Kecamatan Cipanas. Camat Cipanas Drs. H. E Wahyudin MS.i, dalam sambutannya mengatakan, bahwa hari ini tepat tanggal 10 asyuro, atau 10 muharam, Ia juga mengucapkan selamat hari asyuro, 1 muharam masuk ke tahun baru Islam.
"Selamat merayakan seren tahun atau sedekah bumi dan selamat merayakan 10 asyuro tahun baru islam, semoga kita selalu di berikan kebaikan dan lindungan Allah SWT. Seren tahun atau sedekah bumi, ini adalah adat istiadat orang tua yang diadakan setiap 10 muharam, ini sangat positif. Didalam nya adalah rasa syukur, mengenai hasil panen pertanian,” ucapnya.
Wahyudin juga menyampaikan, hasil panen ini merupakan sebuah rizki yang telah diberrikan Allah, yang mana budaya seperti ini mesti dilestarikan, karena mengandung nilai-nilai sejarah, adat istiadat dan tentunya memberikan nilai kebermanfaatan kepada masyarakat.
Hal yang sama disampaikan Kapolsek Cipanas, Kompol Pupu Syaripudin SH, mengatakan bahwa kebudayaan ini merupakan tradisi yang baik.
"Acara ini adalah bentuk rasa syukur kepada Allah SWT, sedekah bumi adalah simbol rasa terimakasih kita kepada sang pencipta atas hasil panen yang melimpah dari hasil bumi,” ungkapnya.
Sedangkan menurut, Danramil Cipanas, Kapten Inf. Yan Tirtayasa, mengajak kepada masyarakat untuk tetap melaksanakan kegiatan positif, seperti kegiatan yang sedang dilaksanakan ini. Karena dengan kegiatan semacam ini, akan menciptakan kerukunan warga, khususnya di desa Girilaya, dan umumnya di tempat lainnya, karena segala sesuatu yang positif perlu disyukuri.
"Dalam kesempatan ini saya mengingatkan jangan lupa kita tetap jaga keamanan kita bersama, misalnya sebelum kita hadir berkumpul di tempat ini, jgn lupa periksa matikan kompor dan lainnya, yg berpotensi bahaya,” katanya.
Di Tempat yang sama, H. Ajun, kepala Desa Girilaya, berdoa kepada yang maha kuasa semoga warganya di berikan keselamatan dan kesejahteraan.
"Alhamdulillah hari ini kita bisa melaksanakan sedekah bumi, saya baru pulang dari tanah suci, Alhamdulillah berkat doa semuanya saya bisa hadir di tempat ini, semoga Allah SWT selalu memberikan keselamatan, kemakmuran dan kesejahteraan kepada kita semua,” tutupnya.
Editor : Mahesa Apriandi
Artikel Terkait