Perempuan Bersimbah Darah Gegerkan Warga, Korban Diduga Ditusuk Penjual Sapu

Mahesa Apriandi
Ilustrasi Perempuan Bersimbah Darah Gegerkan Warga Pasar Horas, Korban Diduga Ditusuk Penjual Sapu

SERANG,iNewsBanten - Perempuan bernama Melda Siahaan ditemukan tewas bersimbah darah di belakang Pasar Horas, Kamis (26/5/2022). Korban diduga ditusuk penjual tukang sapu keliling.

Teridentifikasi terduga pelaku berinisial AB alias U (47) ditangkap petugas Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Pematangsiantar. Terduga pelaku pembunuhan tersebut berhasil ditangkap polisi saat berupaya kabur meninggalkan kota Pematangsiantar, Jumat (27/5/2022) atau sekitar 2 jam usai kejadian.

Belum diperoleh informasi resmi dari pihak kepolisian terkait motif pembunuhan yang menggegerkan warga sekitar lokasi kejadian. Namun informasi yang diperoleh, korban tewas dengan luka tusuk benda tajam di punggungnya.

Penyebab pastinya tidak tahu bang, tapi warga heboh ada perempun tergeletak di jalan Lokomotif I belakang Pasar Horas, katanya pelakunya mantan suaminya," ujar seorang warga sekitar.

Kepala Satuan Reskrim Polres Pematangsiantar, AKP B Manurung yang dikonfirmasi pukul 04.00 WIB belum memberikan tanggapan terkait penangkap diduga pelaku pembunuhan perempuan di belakang pasar Horas

Editor : Mahesa Apriandi

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network