get app
inews
Aa Read Next : Personel Polsek Anyar Hadiri Musyawarah Perpindahan Makam di Desa Kosambironyok

Warga Desa Salira Terbiasa Melepas Alas kaki saat mengurus administrasi di kantor Desa Salira

Rabu, 13 Juli 2022 | 15:53 WIB
header img
Kumpulan sepatu atau sandal juga terlihat di depan pintu masuk Kantor Desa Salira

SERANG, iNews Banten- Bagi sebagian orang, mencopot sandal atau sepatu sebelum masuk ke sebuah kantor merupakan hal menggelitik dan bikin geleng-geleng kepala.

Namun, tidak demikian bagi warga Desa Salira, Kecamatan Puloampel, Kabupaten Serang, 

Desa ini tak jauh dari Kantor Kecamatan Puloampel, dan jalan raya Merak bakri.

Masyarakat di Salira hidup dalam tradisi saling menghormati dan menjunjung sopan santun

Salah satu contohnya adalah melepas alas kakinya ketika hendak masuk ke dalam Rumah, bahkan kantor.

Itu juga yang terjadi Desa Salira Kecamatan Puloampel Kabupaten Serang. Warga desa akan melepas alas kaki mereka saat mengurus administrasi 

Kumpulan sepatu atau sandal juga terlihat di depan pintu masuk Kantor Desa Salira

"Bukannya mereka kampungan dengan melepas alas kaki masuk ke kantor, tetapi sebagian warga masih menghargai jerih payah petugas kebersihan kantor Desa apalagi jika alas kaki mereka penuh lumpur saat Hujan," kata Warga Hendar, Rabu 13/7/2022

Agus selaku staf Desa Salira mengungkapkan, Sopan santun warga Salira tidak hanya terlihat pada saat masuk kantor pemerintah.

Saat warga Salira berpapasan di jalan, tradisi saling jawab salam dan sering dilontarkan ungkapnya

Khunen, seorang tokoh masyarakat Desa Salira, mengatakan bahwa warga Desa Salira kecamatan Puloampel terkenal sikapnya yang sopan dan santun.

Warga di sini juga menjaga tradisi gotong royong dan saling membantu satu sama lain.

"Baik itu dalam mendirikan rumah maupun gotong royong membersihkan jalan tradisi ini akan terus terjaga di Desa Salira," kata Khunen.

Editor : Mahesa Apriandi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut