SERANG, iNewsBanten - Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (KEMENDIKBUD) bersama Kedutaan Besar Indonesia di Bulgaria telah berhasil menjadikan Bahasa Indonesia sebagai mata kuliah wajib di Universitas Sofia Bulgaria.
Diketahui, Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Sofia menjelaskan bahwa sebelumnya selama 10 tahun, kelas Bahasa Indonesia hanya menjadi mata kuliah pilihan bagi para mahasiswa yang utamanya mengambil jurusan South, East and Southeast Studies.
Dalam rangka menindaklanjuti peningkatan status kelas Bahasa Indonesia menjadi mata kuliah, Dubes RI untuk Bulgaria Iwan Bogananta bertemu dengan Ketua Jurusan South, East adn Southeast Studies, Galina Sokolova dan Reina Beneva di Universitas Sofia pada Senin (19/12/2022).
Editor : Mahesa Apriandi