get app
inews
Aa Text
Read Next : Bawaslu Pandeglang : Oknum ASN Akui Gunakan Mobil Pemerintah Pasang Baliho Andra- Dimyati

TNI AD Tarik Pelat Dinas Mobil yang Viral Hendak Isi Pertalite di SPBU

Selasa, 24 Januari 2023 | 18:20 WIB
header img
TNI AD menarik pelat dinas mobil pensiunan jenderal yang viral saat hendak isi pertalite di SPBU. (Foto: Istimewa)

JAKARTA, iNewsBanten - TNI AD mengambil tindakan setelah muncul video viral seorang pria melepaskan pelat dinas TNI saat akan mengisi BBM jenis Pertalite. TNI menjelaskan mobil tersebut milik pensiunan TNI AD.

Viral pria mengganti pelat nomor mobil dinas TNI saat hendak mengisi bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi jenis pertalite. Diketahui pelat TNI AD dengan nomor registrasi 90186-32 tidak diperpanjang karena pemiliknya sudah menjadi purnawirawan jenderal TNI.

Diketahui, peristiwa itu terjadi di SPBU rest area sebelum keluar pintu exit tol Jatiwaringin, Bekasi, Jawa Barat, pada Senin (16/1/2023). Awalnya pihak SPBU menolak mengisi BBM bersubsidi, kemudian pria itu mencopot pelat dinas TNI dan menyisakan pelat hitam D 1585 XGR.

Kepala Penerangan Pusat Kesenjataan Kavaleri (Pussenkav) Mayor Kav Wahyu Nurdin membenarkan peristiwa tersebut. Saat ini, kata Wahyu, pelat dinas itu sudah ditarik dan diserahkan ke Pomdam III/Siliwangi.

"Saat ini pelat dinas tersebut sudah ditarik langsung oleh Kasubditpamlatter Sdirum Pussenkav Kolonel Kav Harri Purnomo kemudian diserahkan ke Pomdam III/Slw," kata Wahyu, Selasa (24/1/2023).

Wahyu mengatakan mobil dinas itu dikendarai oleh Yonatan William, anak dari Mayjen TNI (Purn) Mindarto.

Editor : Mahesa Apriandi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut