get app
inews
Aa Read Next : Kelurahan Lebak Gede Pulomerak Lounching Program Inovasi Wisata Kampung Tani Kreatif Buah Naga

Pokmas Bagendung Cilegon Lounching Peletakan Batu Pertama, Program DPWKel Salira

Kamis, 11 Mei 2023 | 14:58 WIB
header img
Eha Nursoleha SE Lurah Bagendung saat lounching peletakan batu pertama program salira (foto dock iNewsBanten)

CILEGON, iNewsBanten - Kelompok masyarakat (Pokmas) Keluharan Bagendung Kecamatan Cilegon kembali melakukan pembangunan salira yaitu program Dana Pembangunan Wilayah Kelurahan (DPWKel) tahun 2023 ditermin pertama ini Pokmas Kelurahan Bagendung melakukan lounching peletakan batu pertama membangun drainase di Link Lebak Gebang RT 10/05 Kelurahan Bagendung Kota Cilegon, Kamis (11/05/2023). 

Dalam kegiatan lounching peletakan batu pertama pembangunan drainase tersebut turut dihadiri oleh Maman Herman Camat Cilegon, Lurah se-Kecamatan Cilegon, ADPEM Kota Cilegon, Kotaku Cilegon, tokoh agama, tokoh masyarakat, babinsa Koramil Cilegon, pengurus Pokmas Bagendung, dalam peletakan batu pertama tersebut dibuka langsung oleh Camat Cilegon.

 

(Maman Herman Camat Cilegon bersama pengurus Pokmas Bagendung) 

 

Alhamdulillah untuk kegiatan hari ini Pokmas Kelurahan Bagendung kembali melakukan lounching peletakan batu pertama pembangunan drainase program salira untuk masyarakat Lingkungan Kelurahan Bagendung, ditermin pertama ini kita Pokmas Bagendung ada 13 kegiatan dari lima aitem diantaranya yaitu, drainase, paving blok, TPT, PJU dan rutilahu," Ucap Hambasi Ketua Pokmas Kelurahan Bagendung saat diwawancarai iNewsBanten, Kamis (11/05/2023). 

Sementara itu ditempat yang sama Lurah Bagendung Eha Nursoleha menjelaskan, untuk kegiatan hari ini alhamdulillah Pokmas Bagendung melakukan lounching peletakan batu pertama pembangunan drainase di Lingkungan Lebak Gebang, untuk program salira ditermin pertama ini Pokmas Bagendung untuk pekerjaannya sudah berjalan dan untuk hasilnya sudah mencapai 80℅.

Editor : Mahesa Apriandi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut