get app
inews
Aa Text
Read Next : Pengguna Jalan Keluhkan Banjir di Kelurahan Unyur Serang Karena Sistem Drainase Buruk

Rapat Pemilihan Pengurus Bersama Pemuda Pancasila Se-Kabupaten Serang

Senin, 31 Juli 2023 | 08:03 WIB
header img
Rapat Pemilihan Pengurus Bersama Pemuda Pancasila Se-Kabupaten Serang (foto istimewa)

SERANG,iNewsBanten - Rapat Pemilihan Pengurus (RPP) se-Kabupaten Serang Pemuda Pancasila MPC Kabupaten Serang berlangsung meriah dan berjalan lancar, 15 (Limabelas) Ketua Pimpinan Anak Cabang (PAC) serta ketua ranting dimasing-masing desa terpilih secara aklamasi, Minggu (30/07/23).

RPP PAC se- Kabupaten Serang Pemuda Pancasila yang berlangsung di gedung yang berlokasi di Kecamatan Pabuaran Serang dibuka secara resmi oleh Ketua Majlis Pimpinan Wilayah (MPW) Pemuda Pancasila Johan Arifin Muba yang diwakilkan oleh Sekretaris Wilayah (Sekwil) MPW PP Banten H. Pujiyanto. 

Dalam sambutanya, H. Pujiyanto mengatakan bahwa RPP ketua PAC dan ketua ranting Pemuda Pancasila se Kabupaten Serang ini merupakan wujud konsolidasi organisasi yang dilaksanakan sesuai Anggaran Dasar, Anggaran Rumah Tangga dan Peraturan Organisasi.

Menurut H. Pujiyanto, selaku Sekwil ia berpesan kepada seluruh kader Pemuda Pancasila agar mengangkat dan menjaga marwah Pemuda Pancasila di Kabupaten Serang khususnya, umumnya di provinsi Banten agar keberadaannya benar-benar dirasakan masyarakat.

Dan diakhir ia berpesan, agar seluruh kader Pemuda Pancasila untuk memberikan dukungan kepadanya mengingat sebentar lagi menghadapi Pemilu, H. Pujiyanto juga selaku sekwil di MPW Banten saat ini maju mencalonkan diri sebagai Anggota Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Republik Indonesia (RI) Periode 2024-2029. Ia berpesan agar seluruh kader Pemuda pancasila tanpa terkecuali untuk memenangkan H. Pujiyanto menjadi anggota DPD RI, hal itu juga bertujuan untuk lebih menguatkan Ormas Pemuda pancasila ditingkat Parlemen.

"Pemuda Pancasila saat ini merupakan Ormas, kalaupun masih identik dengan preman, jadilah preman intelektual yang bermanfaat untuk masyarakat, bukan jagoan kampung dan jangan menjadi momok di tengah-tengah masyarakat, hal itu juga tujuan saya untuk masuk di anggota DPD RI sebagai lembaga tinggi negara, tidak lain hal itu juga bertujuan untuk memperkuat Ormas Pemuda pancasila," Ungkapnya. 

H. Pujiyanto menambahkan, ia sangat berterimakasih kepada H. Yandri Susanto beliau sebagai anggota DPR RI yang bersedia masuk menjadi kader Pemuda Pancasila. Bahkan H. Yandri Susanto dalam sambutanya menyampaikan untuk semua kader Pemuda Pancasila agar mendukung dan memenangkan H. Pujiyanto menjadi anggota DPD RI. 

"Saya berterimakasih kepada pak H. Yandri yang sudah bersedia masuk menjadi kader PP, serta pak H. Yandri juga dalam sambutanya menyampaikan agar seluruh kader Pemuda Pancasila memenangkan H. Pujiyanto menjadi Anggota DPD RI di pemilu dalam waktu dekat ini,"Paparnya.

Sementara ketua MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Serang, H. Samsul Rizal Djahidi yang akrab di panggil H. Samsul mengatakan, pengurus Pemuda Pancasila harus tetap menjaga persatuan dan kesatuan serta melanjutkan konsolidasi hingga ke Anak Ranting. Kader/Anggota Pemuda Pancasila diminta untuk tidak terlibat baik sebagai pengguna, pengedar atau bandar narkoba.

"Pemuda Pancasila di Kabupaten Serang dengan aparat penegak hukum bekerjasama dalam memberantas penyalahgunaan dan peredaran narkoba. Jika ada kader maupun anggota Pemuda Pancasila terlibat narkoba silakan keluar dari organisasi," tegas H. Samsul. 

Sebelumnya, Ketua PAC Pemuda Pancasila se Kabupaten Serang berharap RPP bisa dilaksanakan dengan tetap menjunjung tinggi semangat persatuan dan kesatuan, serta taat azas demokrasi.

"Kami berharap RPP hari ini berlangsung demokrasi dengan semangat musyawarah mufakat sehingga terpilih figur Ketua yang mampu memajukan organisasi Pemuda Pancasila, hingga di tingkat Kelurahan/desa," kata H. Samsul

Masih dikatakan H. Samsul, Kami berterimakasih, kepada pak H. Yandri yang sudah bersedia masuk di kader Pemuda pancasila, dalam sambutanya beliau mengatakan agar seluruh kader Pemuda Pancasila khususnya yang ada di Banten B atau wilayah barat agar mendukung dan memenangkan H. Samsul Rizal Djahidi menjadi anggota DPRD Banten dari Partai PAN," Tutupnya. 

Editor : Mahesa Apriandi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut