get app
inews
Aa Text
Read Next : Pelayaran Lintas Jawa-Sumatera, Kemenhub Tetapkan Jalur Pelayaran Zona Pelabuhan Ciwandan

3 Hari Pasca Terjadinya Kebocoran di PT Chandra Asri, Pelajar SD Kepuh Mual dan Pusing Saat Upacara

Senin, 22 Januari 2024 | 10:56 WIB
header img
3 Hari Pasca Terjadinya Kebocoran di PT Chandra Asri, Pelajar SD Kepuh Mual dan Pusing Saat Upacara (foto istimewa)

CILEGON, iNewsBanten - Tiga hari pasca terjadinya kebocoran dari PT Candra Asri Pacifik yang sempat menimbulkan bau yang sangat menyengat hingga saat ini masih terasa baunya dan dirasakan oleh siswa-siswi SDN Kepuh Kelurahan Kepuh Kecamatan Ciwandan, Senin (22/01/2024).

Dalam hal tersebut empat pelajar SDN Kepuh dilarikan ke Puskesmas Ciwandan karena mengalami Mual-mual dan pusing, saat mengikuti apel pagi di Sekolah nya dan akhirnya sekolah pun diliburkan.

Ditengah tengah upacara ada Anak-anak yang minta ijin keluar dari barisan upacara karena mual dan pusing," Kata Nurul Faisa salah satu guru SDN Kepuh saat diwawancarai.

 

 

"Setelah kita periksa ternyata Anak-anak tersebut menghirup udara bau yang menyengat yang diduga dari kebocoran PT Chandra Asri Pacifik, dan akhirnya Anak-anak tersebut kita bawa ke Puskesmas Ciwandan," Ungkapnya.

Sementara itu Dr.H.Arief Dharma Hartana kepala Puskesmas Ciwandan mengatakan, untuk saat ini data yang kita peroleh mencapai 40 warga yang terdampak asap dari PT Chandra Asri Pacifik dan yang kita rawat itu sebanyak 10 warga dan alhamdulillah untuk yang 10 warga tersebut sudah diperbolehkan pulang kerumah.

"Empat hari pasca terjadinya kebocoran asap PT Chandra Asri Pacifik, hari ini kita menerima 4 pelajar SDN Kepuh yang mengalami Mual-mual dan pusing, saya berharap untuk Sekolah-sekolah yang ada diwilayah Ciwandan agar diliburkan untuk sementara waktu, karena hari ini ada 4 pelajar SDN Kepuh dibawa ke Puskesmas Ciwandan karena mengalami Mual-mual dan pusing karena terdampak asap dari PT Chandra Asri Pacifik," Tutupnya.

 

 

 

 

Editor : Mahesa Apriandi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut