CILEGON, iNewsBanten - Dalam upaya mengatasi masalah overcrowding yang terjadi di Lapas/Rutan wilayah Banten, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Banten menggelar rapat koordinasi DILKUMJAKPOL PLUS tahun 2024. Rapat yang digelar pada hari ini di kantor wilayah tersebut membahas strategi penahanan khusus untuk mengatasi masalah tersebut. Kamis (16/05) pagi.
Dilkumjakpol merupakan singkatan dari Pengadilan, Kementerian Hukum, Kejaksaan dan Kepolisian yang merupakan instansi penegak hukum yang tergabung dalam Criminal Justice System (CJS). Dilkumjakpol plus mengangkat tema Strategi Penahanan Khusus Dalam Penanganan Overcrowding di Lapas/Rutan Wilayah Banten Tahun 2024.
Dalam sambutannya, Kepala Divisi Pemasyarakatan Jalu Yuswa Panjang yang mewakili kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Banten menyebut bahwa diselenggarakannya Dilkumjakpol plus ini sebagai upaya dalam hal mencari solusi atas kendala yang ada dalam pelaksanaan tugas pokok dan fungsi antara penegak hukum di wilayah Banten.
Editor : Mahesa Apriandi