get app
inews
Aa Text
Read Next : Rapat Koordinasi, Persiapan Haul Kesultanan Banten Ke-500 Tahun

Diduga Terpeleset, 2 Bocah Tewas Tenggelam di Sungai Nambo Serang Banten

Minggu, 13 Oktober 2024 | 18:43 WIB
header img
Diduga Terpeleset, 2 Bocah Tewas Tenggelam di Sungai Nambo Serang Banten, Minggu 13 Oktober 2024 (ist)

Dengan ditemukannya kedua korban, maka operasi SAR diusulkan untuk ditutup dan unsur-unsur yang terlibat dikembalikan ke kesatuannya masing-masing.

“Tim SAR gabungan menyampaikan turut berduka cita kepada keluarga korban, dan semoga keluarga diberi ketabahan. Serta apresiasi penuh kepada Tim SAR gabungan yang solid dan dalam bekerja keras untuk mencari korban,” katanya.

Sebelumnya, berdasarkan informasi, kedua korban bersama teman-teman sebayanya, sedang mandi di pinggir Sungai Nambo, yang berlokasi di Kecamatan Ciruas, pada Sabtu (12/10/2024) sore. Kemudian, kedua bocah tersebut diduga terpeleset dan tenggelam.

Warga sempat melakukan pencarian, tapi tidak kunjung menemukan korban. Tim SAR yang mendapatkan laporan dari warga dan Polsek setempat, langsung mendatangi lokasi kejadian dan menurunkan tim rescue untuk melakukan pencarian sejak kemarin hingga di hari kedua ini, pada Minggu (13/10/2024).

Editor : Mahesa Apriandi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut