Tolak SKB 3 Menteri, DPD Aptrindo Banten Lakukan Aksi Demonstrasi di Gerbang Pelindo dan KBS

CILEGON, iNewsBanten - dalam rangka menyatakan sikap menolak Surat Keputusan Bersama (SKB) yang mengatur pembatasan operasional truk selama 16 hari saat arus mudik dan arus balik Lebaran 2025, Asosiasi Pengusaha Truk Indonesia (Aptrindo) Banten mengadakan aksi demonstrasi didepan gerbang Pelabuhan PT Pelindo Regional II Ciwandan dan didepan gerbang Pelabuhan PT KBS Ciwandan.
Larangan operasional truk setiap tahun semakin panjang dan memberatkan dan akan membuat kerugian kepada para pengusaha serta pengemudi truk, DPD Aptrindo Banten berharap Pemerintah dapat meninjau kembali kebijakan tersebut agar tetap memberikan ruang bagi sektor logistik untuk beroperasi tanpa menghambat arus mudik Lebaran.
Hari ini kami bersama puluhan supir truk melaksanakan aksi damai didua titik yaitu di Pelindo dan di KBS kami menolak larangan SKB libur lebaran tersebut tidak 16 hari, ya maksimal 10 hari lah kaya tahun kemarin," ucap Syaiful Bahri Ketua DPD Aptrindo Banten saat diwawancarai wartawan.
"Karena ketika membuat peraturan tersebut Pemerintah harus melihat kondisi di lapangan. Jangan sampai orang yang tidak memahami perhubungan transportasi justru membuat kebijakan yang merugikan banyak pihak,” imbuhnya.
Guna mengantisipasi kejadian yang tidak diinginkan pihak kepolisian Polsek Ciwandan Polres Cilegon Polda Banten turut mengamankan aksi demonstrasi didepan gerbang Pelabuhan PT Pelindo dan didepan PT KBS yang dilakukan oleh DPD Aptrindo Banten dan puluhan supir truk.
Sementara itu Kompol Andi Suherman SH.MM Kapolsek Ciwandan mengatakan, kami Jajaran Polsek Ciwandan atas perintah Kapolres Cilegon untuk melaksanakan pengamanan dari kegiatan Rekan-rekan Aptrindo Banten yang melakukan aksi demonstrasi menuntut durasi yang terlalu panjang dari SKB tiga Menteri tersebut," ujarnya.
"Menyampaikan aspirasi itu Sah-sah saja asalkan tidak menggangu aktivitas Pihak-pihak lainnya, karena ini kan pintu gerbang Pelabuhan dan banyak kendaraan yang keluar masuk menuju Pelabuhan, karena selain demokrasikan mereka bisa menempuh jalur media dengan pihak terkait," tutupnya.
Diketahui dalam kesepakatan bersama DPD Aptrindo Banten bakal melakukan aksi demonstrasi tersebut ditiga titik, akan tetapi yang dilakukan hanya dua lokasi yaitu didepan gerbang Pelabuhan PT Pelindo Regional II Banten dan didepan gerbang Pelabuhan PT KBS (Krakatau Bandar Samudra) Ciwandan.
Editor : Mahesa Apriandi