Banjir di KM 23 Jalan Tol Jakarta-Tangerang, Macet Parah hingga Pintu Tol Bitung Balaraja
TANGERANG, iNewsBanten - Hujan deras yang mengguyur wilayah Tangerang mengakibatkan banjir di ruas Jalan Tol Jakarta-Tangerang, tepatnya di Kilometer 23 arah Jakarta. Banjir menyebabkan kemacetan panjang hingga ke Gerbang Tol Bitung Balaraja pada Jumat (28/6/2025) sore.
Sejumlah kendaraan, terutama truk kontainer dan bus antarkota, tampak kesulitan melintasi genangan air setinggi lutut orang dewasa. Akibatnya, antrean kendaraan dari arah Merak menuju Jakarta mengular hingga mencapai lebih dari dua jam.
"Saya sudah dua jam terjebak macet sejak sebelum KM 23. Air cukup tinggi dan membuat banyak kendaraan melambat atau berhenti," ujar Asep (40), pengendara mobil pribadi asal Cilegon.
Dari pantauan di lokasi, genangan air disebabkan buruknya drainase di sekitar jalur tol yang tak mampu menampung curah hujan tinggi. Beberapa pengendara juga memilih menepi dan menunggu air surut.
Hingga berita ini diturunkan, belum ada keterangan resmi dari pihak Jasa Marga atau petugas tol terkait penanganan banjir tersebut. Petugas di lapangan hanya mengatur arus lalu lintas secara manual agar tidak terjadi penumpukan lebih parah.
Pengendara diimbau untuk menghindari ruas tol KM 23 dan mencari jalur alternatif apabila memungkinkan, hingga kondisi banjir terkendali dan lalu lintas kembali normal.
Editor : Mahesa Apriandi