Dua Rumah di Pandeglang Ludes Terbakar, Diduga Akibat Konsleting Listrik
Kamis, 31 Juli 2025 | 18:41 WIB
Api berhasil dipadamkan setelah petugas dan warga berjuang selama beberapa waktu. Namun, kedua rumah yang terbakar mengalami kerusakan berat dan tidak bisa ditempati lagi.
Menanggapi kejadian ini, BPBD-PK Pandeglang mengimbau masyarakat untuk lebih waspada, terutama saat meninggalkan rumah dalam keadaan kosong. Riza juga mengingatkan pentingnya memastikan instalasi listrik di rumah dalam kondisi aman dan sesuai standar untuk mencegah terjadinya konsleting.
“Kami mengimbau masyarakat agar berhati-hati dalam penggunaan listrik, terutama saat meninggalkan rumah. Pastikan instalasi listrik tidak bermasalah,” tambahnya.
Editor : Mahesa Apriandi