Profil Dan Prestasi Yuki Ishikawa Atlet Voli Putra Jepang

Abroh Nurul Fikri
Instagram @yuki_ishikawa_official

iNewsBanten - Laga VNL 2022 voli putra sudah dimulai pada 8 Juni 2022. Timnas Voli putra Jepang memulai laga perdana pada Kamis, 9 Juni 2022.

 

Yuki Ishikawa menjadi salah satu bintang Timnas Voli Putra Jepang di Volleyball Nations League 2022.

Berikut profil dari atlet voli putra jepang Yuki Ishikawa 

Yuki Ishikawa pemain Jepang di VNL 2022 ini menempati posisi outside hitter dengan nomor punggungnya 14.

Pemain voli ini berusia 26 tahun, lahir pada 11 Desember 1995.

Ia pun mempunyai tinggi badan 191 cm dengan berat badan 84 kg. Selain itu mempunyai kekuatan spike 351 cm dan block 327 cm.

Melalui spike sebagai ciri khasnya, membuatnya meraih berbagai prestasi membanggakan.

Yuki Ishikawa menjadi atlet voli kelahiran jepang yang membela klub luar negeri.

Klub yang pernah dibela Yuki Ishikawa adalah Allianz Milano asal Italia pada tahun 2020/2021.

Kemudian pada tahun 2019/2020 ia menjadi bagian dari Kioene Padova dan sebelumnya bergabung dengan Emma Villas Siena 2018/2019.

Sebelum kiprah nya di luar negeri, Yuki Ishikawa pernah menjadi bagian dari Seijoh High School pada tahun 2011-2014.

Berkat permainan Yuki Ishikawa, ia berhasil memperoleh berbagai penghargaan Best outside hitter Asian Championships 2021.

Dengan kemampuan nya juga Yuki juga mempunyai segudang prestasi sebagai atlet voli putra.

Inilah deretan restasi Yuki Ishikawa:

2012: Medali Perunggu di Asian Youth Championship di Nakhon Pathom

2014: Medali Perak di Asian Games Incheon

2015: Medali Emas di Kejuaraan Asia Tehran

2015: Medali Perak di Memorial of Hubert Jerzy Wagner Torun

2016: Medali Perunggu Asian Cup Nakhon Pathom

2017: Medali Emas di Kejuaraan Asia Gresik

2017: MVP di Asian Championships 2017

2017/2018: Best Spiker di All Japan Intercollegiate Championship

2017/2018: Best Scorer di All Japan Intercollegiate Championship

2019: Medali Perunggu di Kejuaraan Asia Tehran

2019: Best Outside Hitter di Asian Championships

2019: Best Outside Hitter di World Cup

2021: Best Outside Hitter di Asian Championships

Editor : Mahesa Apriandi

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network