Panu Menganggu Anda,Simak Berikut ini 4 Cara Menghilangkan Panu

Tim Okezone
Panu di bagian tubuh (doc Istimewa)

SERANG, iNewsBanten - Panu merupakan salah satu penyakit yang dipertimbangkan. Sebab penderita panu sering dinilai jorok alias kurang menjaga kebersihan.

Apalagi panu juga menimbulkan rasa gatal, panas, dan kering pada kulit. Saat berkeringat, panu rasanya gatal sekali.

Panu sendiri disebabkan oleh jamur Malassezia yang berada di kulit. Umumnya, infeksi jamur ini menyebabkan bercak berwarna lebih terang alias putih.

Nah, untuk menghilangkan panu dapat menggunakan obat alami. Selain itu, bisa juga menggunakan obat resep dari dokter kulit.

Bahan apa saja yang bisa menghilangkan panu?

1. Kunyit

Rimpang satu ini memang terkenal dimanfaatkan untuk pengobatan herbal. Kunyit ternyata juga mampu menyembuhkan panu, iritasi gatal pada kulit, dan mengembalikan warna kulit. Umumnya kunyit digunakan sebagai pengobatan untuk anak-anak yang terserang panu.

2. Bawang

Umbi berlapis satu ini ternyata bisa menyembuhkan infeksi jamur penyebab panu. Bawang mengandung senyawa belerang yang bersifat antijamur untuk pengobatan. Selain itu bawang putih dapat mengobati iritasi pada kulit.

3.Lengkuas

Rimpang umum yang digunakan sebagai bahan masakan ini juga diolah menjadi obat untuk pengidap panu. Kandungan natrium, zat besi, vitamin A, vitamin C dapat membantu pemulihan warna kulit.

4. Salep dan krim

Jika panu tetap membandel maka tak ada salahnya memakai obat salep dan krim. Pemakaian juga tergantung dengan infeksi jamur.

Cara menggunakannya cukup mudah dengan mengoleskan salep, krim langsung ke kulit yang ada panunya. Hal ini akan mengontrol infeksi jamur penyebab panu. Biasanya salep ini ditemukan di apotik atau resep dokter.

Editor : Mahesa Apriandi

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network