SERANG, iNewsBanten - Dalam rangka memperingati HUT RI ke 77 Kecamatan Puloampel Kabupaten Serang gelar turnamen bola voli antar desa se Kecematan Puloampel, dalam kegiatan turnamen bola voli tersebut dilaksanakan di Lapangan bola voli Desa Puloampel dimulai pada hari Selasa 6 Agustus 2022
Dalam turnamen bola voli tersebut dihadiri oleh Sekmat Puloampel (Ifat) serta kepala Desa Puloampel (Muhlisi) dan Desa Banyuwangi setaf kecamatan Puluampel,
Jalannya pertandingan yang begitu seru serta menghibur para penonton dan para pendukung kedua tim. Dalam perebutan angka diset pertama dan kedua
Cukup meria dalam kegiatan Hut RI yang ke 77 ini, kesempatan kali ini, Kepala Desa Salira H. Sanudin mengirimkan 2 regu tim putra dan tim putri untuk mengikuti turnamen bola voli.
Pada pekan pertama tim putri dari Desa Salira melawan tim Bola Voli dari Desa Kedungsoka 2-0 dan di menangkan oleh tim putri dari Desa Salira
Dalam pertandingan bola voli ini dilaksanakan hanya duaset
Atas kekompakan dan semangat tinggi dari pemain, tim bola voli Putri Desa Salira berhasil memenangkan pertandingan sore ini dengan skor 2-0 melawan tim putri dari Desa Banyuwangi,
Dalam pertandingan tim bola voli putra dari Desa Salira menang atas, menang W,O, (Dis) karna pemain dari pihak tim putra Desa Banyuwangi kecamatan Puloampel tidak hadir.
Karena berhasil menang pada pertandingan kali ini, tim Desa Salira akan mengikuti jadwal turnamen selanjutnya melawan desa-desa yang lain,
Kepala Desa Salira H. Sanudin berharap, semoga tim bola voli Desa Salira dapat selalu ikut memeriahkan HUT RI ke 77 Kecamatan Puloampel serta menjunjung tinggi sportivitas dalam pertandingan, lebih-lebih dapat memenangkan pertandingan hingga babak final nanti. Tutupnya.
Editor : Mahesa Apriandi
Artikel Terkait