Surga Dunia Indonesia, Deretan Destinasi Desa Wisata Negeri di Atas Awan

Kastolani
Surga Dunia Indonesia: Deretan Destinasi Desa Wisata Negeri di Atas Awan (foto Istimewa, -)

JAKARTA, iNewsBanten - Deretan distinasi Desa wisata Negeri di atas awan paling indah di Indonesia layak masuk dalam agenda liburan akhir tahun. Beberapa daerah Indonesia memang terkenal dengan keindahan alamnya. Hal ini tidak lepas dari wilayahnya yang berada di wilayah pegunungan.

Selain menyuguhkan keindahan alam dan udara sejuk, beberada daerah itu juga menyimpan keragaman budaya dan kulinernya. 

Daerah yang dijuluki negeri di atas awan itu memang bukan sekadar julukan. Tapi kenyataan yang tak terbantahkan karena kondisi alamnya yang begitu memesona. 

Negeri di atas awan itu layak disematkan karena hamparan alam nan hijau berpadu dengan gulungan awan putih yang membentang cantik di depan mata.

Hal ini tentu akan membuat para wisatawan terpana dan terlena dengan keindahan beberapa daerah di atas awan tersebut bak negeri dongeng. Berikut ulasannya.

10 Negeri di Atas Awan Paling Indah di Indonesia

1. Desa Hargo Dalem, Jawa Tengah

Negeri di atas awan paling indah di Indonesia pertama yakni Desa Hargo Dalem. Desa ini terletak di Jawa Tengah khususnya Gunung Lawu. Gunung Lawu memiliki tiga puncak, salah satunya Hargo Dalem yang mempunyai ketinggian sekitar 3.265 meter diatas permukaan laut.

2. Desa Sembungan, Jawa Tengah

Negeri di atas awan paling indah di Indonesia pertama ada Desa Sembungan, Kabupaten Wonosobo, Jawa Tengah. Desa ini berada di ketinggian 2.105 mdpl. 

Desa di Wonosobo ini menyimpan segudang wisata alam bak surga seperti Bukit Sikunir, Curug Sikarim, Gunung Pakuwojo, Gunung Seroja, dan Telaga Cebong. 

Dinamakan Desa Sembungan karena konon dulunya kawasan ini memang ditumbuhi oleh pohon sembung. Hamparan ladang persawahan, lembah-lembah nan hijau, dan telaga yang berada di tengah seakan-akan menyempurnakan keindahan alamnya. 

Anda pun akan semakin takjub melihat perpaduan view awan putih dan perkebunan carica, sejenis pepaya gunung yang menjadi ciri khas Dataran Tinggi Dieng.

3. Desa Widoro, Jawa Timur

Desa Widoro, Kecamatan Gandusari, Kabupaten Trenggalek, Jawa Timur juga masuk daftar negeri di atas awan paling indah di Indonesia. Desa ini memiliki bukit bernama Bukit Banyon. 

Tempat ini sangat indah dan bisa memberikan sensasi yang berbeda dengan aktivitas sehari-hari. Dari atas ketinggian 1.175 meter, Anda bisa menikmati eksotisme hamparan awan putih yang menyelimuti perkampungan dan gugusan-gugusan pegunungan yang ada di wilayah Trenggalek.

Berada di kawasan ini, seakan berada di negeri atas awan. Indahnya pemandangan Bukit Banyon, juga kerap dijadikan lokasi untuk foto. Di Bukit Banyon, Anda bisa menikmati tiga keindahan panorama sekaligus, yakni pemandangan saat matahari terbit, matahari tenggelam dan gulungan awan putih yang menyelimuti perbukitan Rejek Wesi, Banyon dan sekitarnya.

4. Desa Ranupani, Jawa Timur

Negeri paling indah di Indonesia berikutnya yaitu Desa Ranupani atau Ranu Pane. Desa ini terletak di Kecamatan Senduro, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur.

Desa Ranupani juga merupakan tempat basecamp resmi pendakian Gunung Semeru. Lokasinya berada di ketinggian 2.100 mdpl.

Ranupani sebenarnya adalah sebuah nama danau kecil. Kemudian berdiri banyak pemukiman sehingga menjadi sebuah desa. Apabila kalian akan mendaki Gunung Semeru, maka kalian akan berada di desa tersebut.

Lokasinya sudah cukup tinggi dan tentu sangat dingin. Pendakian ke Semeru sendiri dapat dikatakan mudah-mudah sulit.

Dikatakan mudah, karena titik start sudah tinggi dan kita akan banyak berjalan di trek datar. Dikatakan sulit, karena trek ke puncak Semeru cukup panjang dan memakan waktu pendakian 2 hingga 3 hari.

5. Desa Argosari, Jawa Timur

Desa Argosari, Jawa Timur juga masuk daftar negeri di atas awan paling indah. Desa ini akrab dengan sebutan B29. B29 merupakan nama untuk sebuah puncak di Kecamatan Senduro, Lumajang, Jawa Timur, yang tak jauh dengan jalur Ranupani Semeru. 

Dari puncak ini, pendaki dapat melihat Gunung Bromo dan gunung di sekitarnya. Pemandangannya indah, seperti lukisan, ditambah dengan keberadaan Desa Argosari. Tak heran apabila pemukiman ini masuk dalam salah satu desa tertinggi di Indonesia, karena berada pada ketinggian 2.000 mdpl.

6. Kampung Lolai, Sulawesi Selatan

Sulawesi selalu membawa fenomena alam yang indah. Salah satunya, kampung di puncak perbukitan dengan pemandangan yang sangt cantik yakni bernama Lolai. Kampung Lolai ini dikenal sebagai Negeri di atas awan dari tanah Toraja. Destinasi ini sedang hits di media maupun sosial media. 

Desa ini terletak di dataran tinggi, sehingga Anda bisa menyaksikan pemandangan yang super indah dari sini dan terdapat awan yang sangat indah sekali. Selain pemandangannya yang memikat. Anda juga bisa menikmati budaya lokal yang sangat menarik sekali.

7. Kampung Bena

Kampung Bena merupakan sebuah kampung adat yang terletak di wilayah Bajawa, Flores, NTT. Kampung Bena ini adalah sebuah kampung tradisional yang tidak tersentuh teknologi dan juga sudah ditetapkan menjadi warisan budaya oleh UNESCO.

Di NTT sendiri banyak terdapat desa-desa yang masuk dalam kategori desa tertinggi karena memang lokasinya berada di atas rata-rata. Kampung Bena ini sendiri berada di ketinggian 1700 mdpl. Apabila kalian ingin mendaki Gunung Inerie, jangan lupa singgah ke Kampung Bena.

8. Desa Fatumnasi, NTT

Fatumnasi adalah desa di kabupaten Timor Tengah Selatan yang terkenal dengan panorama pegunungan berpadu dengan awan yang menyerupai kapas-kapas tipis yang sangat memesona. Desa Fatumnasi juga menyajikan pemandangan alam yang indah berupa hutan, danau, padang, perbukitan dan lembah yang indah, serta memiliki udara yang sejuk.

Fatumnasi dengan kecantikan alamnya yang mengundang decak kagum telah banyak menarik perhatian dan minat wisatawan yang datang. Selain itu, terdapat beberapa objek wisata yang terkenal di Desa Fatumnasi, mulai dari Hutan Bonsai, Benteng Dua Puteri, Gunung Mutis, hingga Danau Nefo Kaenka. 

9. Desa Wae Rebo, NTT

Begitu banyak destinasi wisata yang memiliki daya tarik tersendiri. Salah satunya, Desa Wae Rebo, NTT, yang dijuluki sebagai ‘desa di atas awan’. Wae Rebo merupakan desa tradisional yang berada di Kampung Satar Lenda, Kecamatan Satar Mese, Kabupaten Manggarai Barat, Flores, Nusa Tenggara Timur. Desa ini terletak di ketinggian 1.200 mdpl dan dikelilingi beberapa bukit yang berjajar seperti memagari desa sehingga terkesan desa ini terisolasi.

Desa ini hanya memiliki 7 rumah adat berbentuk lumbung kerucut yang disebut Mbaru Niang. Inilah yang menjadi ikon utama Wae Rebo. Lokasi yang tersembunyi tak lantas membuat desa ini sepi pengunjung. Sebaliknya, banyak wisatawan yang rela melancong jauh-jauh untuk menikmati keindahan setiap sudut Desa Adat Wae Rebo.

10. Tana Toraja

Tana Toraja merupakan sebuah wilayah kabupaten di provinsi Sulawesi Selatan. Lokasinya juga merupakan sebuah dataran tinggi dan sangat terkenal dengan warisan budayanya. Wilayah Tana Toraja berada di ketinggian 1400 mdpl.

Menparekraf Sandiaga Uno Sandiaga Salahuddin Uno saat mengunjungi objek wisata religi Buntu Burake di Tana Toraja. (Foto: iNews)

Menparekraf Sandiaga Uno Sandiaga Salahuddin Uno saat mengunjungi objek wisata religi Buntu Burake di Tana Toraja. (Foto: iNews)

Lokasinya memang berada di lereng-lereng pegunungan besar di Sulsel seperti di Pegunungan Latimojong.

Tana Toraja sangat terkenal dengan budayanya seperti Tradisi Ma’nene, tradisi khas Tana Toraja yang juga telah dijadikan wisata populer yang berlokasi di Baruppu, di Toraja Utara.

Tradisi ini merupakan tradisi membersihkan dan mengganti baju jenazah leluhur Toraja. Selain itu, terdapat pula tradisi Upacara Rambu Solo, Kete Kesu dengan rumah Tongkonan Toraja, dan kompleks kuburan Toraja, Londa yang berada di sebuah tebing batu Toraja. 

Itulah 10 negeri di atas awan paling indah di Indonesia yang wajib masuk daftar wisata untuk dikunjungi saat musim liburan tiba.

Artikel ini pernah tayang di iNews id. 

https://Jateng.inews.id/berita/10-negeri-di-atas-awan-paling-indah-di-indonesia-nomor-2-keindahannya-bak-cuilan-surga

Editor : Mahesa Apriandi

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network