LEBAK, iNewsBanten - Terjadinya kericuhan saat pembagian penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) terdampak kenaikan Bahan Bakar Minyak (BBM) dari Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Lebak, melalui Bank Jabar Banten (BJB) di pendopo Kecamatan Malingping Kabupaten Lebak Provinsi Banten, Pada Sabtu 3 Desember 2022.
Karena ribuan warga penerima manfaat yang datang dari 8 kecamatan berkumpul yang ingin segera mendapatkan bantuan uang tunai sebesar Rp. 600 Ribu rupiah, sehingga membuat warga berdesak-desakan.
Koswara S. Pd. sebagai Kasie Penanganan Fakir Miskin dan Perlindungan Jaminan Sosial (PFM dan Linjamsos) dari Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Lebak, saat ditemui wartawan pada Sabtu (3/12/2022) usai pembagian bantuan BLT tersebut, menyampaikan, "Ada sekitar 7300 lebih warga penerima manfaat yang tersebar di 28 kecamatan yang ada di Kabupaten Lebak, kegiatan penyaluran bantuan ini dibagi 4 titik penyaluran. Diantaranya, Rangkasbitung, Malingping, Cipanas dan Bayah"
Editor : Mahesa Apriandi
Artikel Terkait