Mofikator Indonesia dan Malaysia Beradu di DDeC 2022

Citra Dara Vresti Trisna , Okezone
DDeC 2022. (Foto: Antara)

JAKARTA, iNewsBantenDaihatsu mengundang modifikator otomotif dari Indonesia dan Malaysia untuk berlaga di kontes modifikasi bertajuk Daihatsu Dress Up e-Challenge (DDeC) 2022 di Mal Ancol Beach City, Jakarta, pada 3-4 Desember 2022.

Dikutip dari Antara, kontes modifikasi ini merupakan kerja sama antara Daihatsu dengan Hot Import Night (HIN) yang merupakan bagian dari Indonesia Automodified (IAM). 

“Daihatsu bersyukur, kontes modifikasi bagi para generasi muda ini disambut positif tidak hanya di Indonesia, namun juga di Malaysia dengan total ribuan unit modifikasi yang tampil,” kata Promotion Department Head PT Astra Daihatsu Motor (ADM) Eko Priyanto, dikutip dari Antara, Minggu (4/12/2022).

Kontes modifikasi ini telah diselenggarakan selama sembilan kali sejak 2014 dengan konsep offline. Sedangkan pada tahun ini digelar secara hybrid.

Kontes ini merupakan cara Daihatsu menantang modifikator di seluruh Indonesia dan juga Malaysia untuk berkompetisi ke level yang lebih tinggi.

Skema yang digunakan pada kontes ini adalah eliminasi. Setiap pemenang akan diseleksi menjadi beberapa tahap.

Daihatsu melibatkan juri profesional dari mancanegara. Juri tersebut telah dilibatkan sejak tahap seleksi, babak perempat final dan babak final.

Masyarakat juga diundang untuk berkontribusi memberikan penilaian dalam bentuk vote untuk melihat mobil terkeren pada Instagram @hinofficial.

Para modifikator akan berebut hadiah sebesar 5.000 dollar AS dan trofi dari Daihatsu. Kontes ini berhasil menyedot perhatian dari para modifikator. Sebanyak 1.122 mobil telah dimodifikasi pada ajang ini. Sebanyak 860 unit mobil dari Indonesia dan 262 unit mobil lainnya dari Malaysia. 

“Semoga para modifikator bisa memanfaatkan kontes Daihatsu Dress Up e-Challenge 2022 untuk mengekspresikan diri secara positif dan adu kreativitas modifikasi mobil Daihatsu dan Perodua, serta Daihatsu semakin dekat dengan Sahabat muda,” kata Eko. 

Artikel ini telah tayang di Okezone:

Mofikator Indonesia dan Malaysia Beradu di DDeC 2022 

 

Editor : Mahesa Apriandi

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network