Selain itu, juga kata Capt Hermanta, untuk membahas beberapa persiapan diantaranya kesiapan armada, kelaikan armada, penerapan protokol kesehatan, posko antisipasi cuaca tekait tanggap darurat agar dilaksanakan secara berkoordinasi.
“Kegiatan juga salah satu yang dibahas adalah upaya – upaya antisipasi kemacetan yang terjadi pada saat peak season, dimana volume dan trafik kendaraan diprediksi akan mengalami peningkatan.
Tentu hal ini, sebelum terjadi akan diambil langkah – langkah antisipasi kontingensi dan berkoordinasi dengan pihak Dirlantas Polda Banten dan seluruh stakeholder khususnya diwilayah Provinsi Banten,” jelas Capt Hermanta.
Capt Hermanta menambahkan semoga dengan adanya persiapan dan kesiapan serta kolaborasi dengan seluruh pemangku kepentingan di pelabuhan Merak dan jalur pantai wisata Anyer Banten menjelang pelaksanaan Nataru akan membuat aman dan nyaman masyarakat yang melakukan perjalanan dan Liburan Natal 2022 Tahun Baru 2023.
Editor : Mahesa Apriandi
Artikel Terkait