Camat Maher Apresiasi GSP 2000 dan Khitanan Massal di Temu Putih yang Digagas Baznas Kota Cilegon

Chaerul
Maman Herman Camat Cilegon (foto istimewa)

CILEGON, iNewsBanten - Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Cilegon bekerja sama dengan (DKM) Dewan Kemakmuran Masjid Al Itthadiyah Temu Putih mengadakan Khitanan Massal untuk warga Lingkungan Kelurahan Ciwaduk Kecamatan Cilegon, kegiatan tersebut bertempat di depan Masjid Al Itthadiyah Temu Putih. 

Dalam kegiatan khitanan massal tersebut turut dihadiri oleh Dinas Kesehatan Kota Cilegon, Maman Herman Camat Cilegon, Furqon Lurah Ciwaduk, Ketua Baznas Kota Cilegon, Kapolsek Cilegon, tokoh masyarakat Temu Putih, tokoh agama, Ketua DKM Masjid Al Itthadiyah dan Ketua RT/RW Link Temu Putih. 

Kami atas nama pengurus DKM Masjid Al Itthadiyah mengucapkan terima kasih kepada Baznas Kota Cilegon yang sudah mengadakan kegiatan sosial yaitu khitanan massal untuk masyarakat Lingkungan Temu Putih," Ucap Yahya Ketua DKM Masjid Al Itthadiyah Temu Putih saat diwawancarai iNewsBanten. 

 

 

"Dengan adanya kegiatan sosial khitanan massal ini semoga mereka yang disunat hari ini menjadi Anak-anak yang soleh sesuai dengan tema kegiatan kita hari ini, Menjadi anak yang cerdas dan berakhlak, bahkan kelak berguna bagi agama dan Negara," Tegasnya. 

Sementara itu Ketua Baznas Kota Cilegon Taufik Ubaidillah menjelaskan, untuk kegiatan hari kita berkolaborasi dengan Dinas Kesehatan Kota Cilegon, DKM Masjid Al Itthadiyah Temu Putih menyelenggarakan khitanan massal di Lingkungan Kelurahan Ciwaduk, karena kegiatan sosial khitanan massal ini salah satu program Cilegon peduli, disamping itu juga kita ada (GSP) Gerakan Sodaqoh Perhari 2000, mudah mudahan dengan adanya Gerakan GSP ini masyarakat Cilegon jadi gemar bersodaqoh," Ungkapnya. 

Masih ditempat yang sama Camat Cilegon Maman Herman (Maher) mengatakan, kami pihak Pemerintah Kecamatan Cilegon dan Kelurahan Ciwaduk sangat mengapresiasi kegiatan sosial khitanan massal yang dilakukan oleh Baznas Kota Cilegon yang berkolaborasi dengan Dinas Kesehatan dan juga DKM Masjid Al Itthadiyah Temu Putih, dengan adanya khitanan massal ini sudah sangat membantu masyarakat Kecamatan Cilegon khususnya warga Link Tumu Putih Kelurahan Ciwaduk," Tutupnya. 

Editor : Mahesa Apriandi

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network