get app
inews
Aa Text
Read Next : Kenali 5 Ciri Ciri Investasi Bodong yang Harus Dihindari, Pastikan Agar tidak tertipu!.

TikTok Akan Rilis Album dari Lagu-lagu yang Pernah Viral, Musiknya Diubah Jadi Orkestra

Jum'at, 23 September 2022 | 09:21 WIB
header img
logo tiktok (ist)

SERANG, iNewsBanten - Lagu-lagu yang pernah viral di TikTok akan disatukan menjadi sebuah album musik. Nantinya, semua musik akan digubah ulang menjadi versi orkestra.

TikTok melalui pernyataan resminya di newsroom.tiktok.com menjelaskan album tersebut akan berisi sebanyak 18 lagu yang pernah viral dipakai oleh para pengguna saat mengunggah video di TikTok .

TikTok adalah rumah kreatif dari semua genre musik. Dengan TikTok Classics, kami menampilkan keragaman musik dan interpretasi baru dari kreativitas ini yang dapat dinikmati oleh semua komunitas kami. Kami ingin menekankan keragaman yang kami miliki di platform kami dan menawarkan hiburan kepada pengguna, apa pun selera musik mereka, kata Michael Kmmerle, Head of Music Operations TikTok di Jerman , Austria, dan Switzerland.

Album yang bertajuk TikTok Classics ini akan digubah ulang musiknya oleh The German Film Orchestra Babelsberg.

Singel pertama dari album tersebut akan dirilis pada 8 Juli 2022 mendatang di semua layanan streaming musik. Sementara itu, album lengkap dijadwalkan dirilis pada Agustus 2022.

Nantinya, para pengguna TikTok di seluruh dunia dapat menemukan lagu-lagu klasik tersebut dengan durasi 30 detik untuk dinikmati dan digunakan dalam kreasi video.

Alice Merton penyanyi No Roots yang lagunya viral di TikTok mengatakan bahwa proyek dari TikTok ini sangat bagus karena menggabungkan dunia musik klasik dan musik pop.

Sangat bagus untuk menggabungkan dunia musik klasik dan musik pop. Mendengarkan No Roots dalam konteks musik baru sangat menginspirasi. Saya senang dengan proyek ini dan saya tidak sabar untuk melihat bagaimana hal itu menjadi kenyataan, katanya. Artikel Menarik Lainnya:

Editor : Mahesa Apriandi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut