Struijk sendiri pernah membenarkan dirinya memang memiliki garis keturunan Indonesia dari kakek neneknya. Menurut pengakuannya, kakek neneknya orang Indonesia yang pindah menuju Belanda pada saat era penjajahan dulu.
Pada laga yang dihelat pada 12 September 2021 itu, Struijk diganjar kartu merah usai melancarkan tekel horror kepada pemain Liverpool, Harvey Elliott. Insiden itu terjadi pada menit 60.
Laga itu berkesudahan dengan kemenangan telak 3-0 untuk Liverpool. Namun setelah itu, media sosial Struijk diserang oleh fans-fans Liverpool yang memang terkenal militan.
Di masa depan, Struijk bisa saja dinaturalisasi menjadi punggawa Timnas Indonesia, mengikuti jejak Walsh dan Amat. Sebab Struijk belum memiliki caps bersama Timnas Belanda senior.
Editor : Mahesa Apriandi