CILEGON, iNewsBanten - Padat arus balik liburan lebaran Idul Fitri 2023 di Pelabuhan Merak, Kota Cilegon dan Banten. Fasilitas petunjuk jalan bagi pemudik yang keluar kapal Roro melalui dermaga reguler menuju terminal bus penumpang membingungkan pemudik.
Salah satu pemudik Bambang (46) saat diwawancarai, Senin (1/5/2023). Penumpang pejalan kaki asal Bekasi yang hendak ke terminal bus penumpang merasa bingung saat hendak turun dari Kapal Roro melalui dermga 1 karena minimnya petunjuk arah.
Ketika iNewsBanten saat ditemui di Dermaga 1, Bambang kebingungan saat mau menuju terminal bus, menceritakan bahwa minimnya petunjuk arah stasiun Kereta Api maupun terminal bus di pelabuhan Merak.
Selain itu juga Arkani (35) asal Lampung Kalianda tujuan Rangkasbitung yang setiap tahunnya pulang mudik, dia juga kebingungan yang hendak ke stasiun Kereta Api. "Tidak ada petunjuk arah, ini merasa kurang nyaman masih bingung dan cukup lumayan jauh jalannya," katanya.
Editor : Mahesa Apriandi