get app
inews
Aa Text
Read Next : Karang Taruna dan Perwira Soroti, Terkait Gejolak Industri di Kota Cilegon

Musda Ke-IV Muhammadiyah dan Aisyiyah Kota Cilegon, Mencari Pemimpin untuk Mencerdaskan Ummat

Sabtu, 27 Mei 2023 | 19:44 WIB
header img
Musda Ke-IV Muhammadiyah dan Aisyiyah Kota Cilegon, Mencari Pemimpin untuk Mencerdaskan Ummat (foto istimewa)

CILEGON, iNewsBanten - Pimpinan Daerah Muhammadiyah dan Aisyiyah Kota Cilegon menyelenggarakan musyawarah daerah ke-IV tahun 2023 yang mengangkat tema "Dakwah Menggembirakan Mewujudkan Cilegon Berkemajuan" Kegiatan tersebut bertempat di JL Cut Nya Dien No 22 Link Jombang Masjid Kelurahan Jombang Wetan Kecamatan Jombang-Cilegon. 

Dalam kegiatan Musda Ke-IV tersebut turut dihadiri oleh Yandri Susanto wakil ketua MPR RI, Helldy Agustian Wali Kota Cilegon, Isro Mi'Raj Ketua DPRD Cilegon, tokoh masyarakat Banten Hasan Ali Idrus, kapolsek Cilegon, danramil Cilegon dan pengurus Muhammadiyah Kota Cilegon. 

 

 

Alhamdulillah hari ini kita Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kota Cilegon mengadakan Musda Ke-IV yang bertujuan uuntuk pemilihan pengurus, seharusnya pemilihan ini per lima tahun karena dua tahun kemarin Indonesia dilanda COVID-19 maka baru terlaksana tahun ini kita adakan Musda Ke-IV untuk pemilihan pengurus Muhammadiyah Kota Cilegon," Ucap Ari Poernomo Ketua Muhammadiyah Kota Cilegon. 

"Karena Muhammadiyah ini mitra dari Pemerintah dari segala hal dibidang dakwah dan khususnya dibidang pendidikan karena tugas dari Muhammadiyah adalah untuk mengembangkan ilmu dan mencerdaskan Ummat seperti itulah tugas Muhammadiyah," Ungkapnya. 

"Sementara itu masih ditempat yang sama Humas Muhammadiyah Kota Cilegon Bayu Panatagama menjelaskan, mekanisme Musda Ke-IV ini adalah sesuai dengan AD"ART yang berlaku, karena didalam kegiatan Musda Ke-IV ini ada tiga agenda penting, yang pertama adalah memilih pemimpin dan memilih pemimpin kami benar-benar selektif agar mereka amanah untuk melanjutkan program, yang kedua adalah menyiapkan program untuk lima tahun kedepan dan yang ketiga adalah membuat rekomendasi dari rekomendasi tersebut kami tetapkan menjadi dua internal dan eksternal," Tutupnya. 

Editor : Mahesa Apriandi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut