Diduga Korsleting Listrik, Rumah Tinggal Permanen Dua Lantai Milik Warga Kota Cilegon Kebakaran
Jum'at, 02 Juni 2023 | 13:32 WIB

"Menurut keterangan, diduga akibat korsleting listrik," jelas Heri selaku Komandan Peleton (Danton) Damkar Kota Cilegon kepada iNews Banten.
Adapun 19 petugas pemadam kebakaran dan 3 unit mobil pemadam diterjunkan saat itu juga untuk memadamkan api. Si jago merah baru dapat dijinakkan sekitar pukul 10.30 WIB.
Diduga total kerugian akibat kebakaran tersebut kurang lebih Rp. 200.000.000,- Hingga kini dilaporkan tidak ada korban luka maupun korban jiwa.
Editor : Mahesa Apriandi