get app
inews
Aa Text
Read Next : Pelayaran Lintas Jawa-Sumatera, Kemenhub Tetapkan Jalur Pelayaran Zona Pelabuhan Ciwandan

Agus Camat Ciwandan Didampingi Pihak Industri Bagikan Nasi Box dan Snack Gratis Kepada Pemudik

Minggu, 07 April 2024 | 11:54 WIB
header img
Agus Ariyadi Camat Ciwandan Didampingi Pihak Industri Bagikan Nasi Box dan Snack Gratis Kepada Pemudik kendaraan roda dua (Dock Irul iNews)

CILEGON, iNewsBanten - Bulan suci Ramadhan mempunyai keunggulan dan keistimewaan yang sangat luar biasa dimana umat muslim berlomba lomba dalam berburu kebaikan seperti halnya yang dilakukan oleh Camat Ciwandan bersama pihak industri membagikan nasi box dan takjil gratis kepada para pemudik kendaraan roda dua di Pelabuhan Pelindo Regional 2 Banten.

Agus Ariyadi Camat Ciwandan menggandeng pihak industri yang ada di wilayah Kecamatan Ciwandan untuk berbagi di bulan suci Ramadhan dengan membagikan nasi box dan Snack gratis kepada para pemudik kendaraan roda dua, Minggu (07/04/2024).

Alhamdulillah hari ini kita bersama industri memberikan nasi box dan Snack gratis kepada para pemudik kendaraan roda dua, semoga apa yang kita berikan bermanfaat bagi pemudik yang sedang melakukan perjalanan nya menuju kampung halaman tercinta," ucap Agus Ariyadi Camat Ciwandan saat diwawancarai.

"Saya berpesan kepada para pemudik kendaraan roda dua, didalam perjalanan nya harap berhati-hati, semoga selamat sampai tujuan dan jaga kesehatan," imbuhnya.

Lanjut Agus Ariyadi menjelaskan, untuk data per hari ini tanggal 7 April 2024 sampai dengan pukul 08.33 WIB pagi ini, untuk jumlah pemudik yang masuk melewati Pelabuhan Pelindo Ciwandan sejumlah 48.237 orang, untuk kendaraan roda dua mencapai 33.942 motor untuk truk golongan III sejumlah 14, truk golongan IV sejumlah 60, truk golongan VIB sejumlah 1810 kendaraan, truk golongan VII 1216 kendaraan, jadi jumlah keseluruhan kendaraan mencapai 37.042 mobil dan motor," tutupnya.

 

Editor : Mahesa Apriandi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut