Pastikan Arus Mudik Lancar, Kapolda Banten Sapa Para Pemudik Kendaraan Roda 2 di Pelabuhan Ciwandan
Senin, 08 April 2024 | 23:10 WIB
CILEGON, iNewsBanten - Jelang lebaran H-2 Kapolda Banten didampingi Kapolres Cilegon beserta rombongan meninjau Pelabuhan Ciwandan Pelindo Regional 2 Banten, Senin (08/04/2024).
Kapolda Banten beserta rombongan tiba di Pelabuhan Pelindo Regional 2 Banten Ciwandan sekitar pukul 22:45 WIB, setibanya di Pelabuhan Ciwandan Kapolda Banten langsung menyapa para pemudik kendaraan roda dua dan membagikan hadiah lebaran kepada para pemudik.
Editor : Mahesa Apriandi