get app
inews
Aa Text
Read Next : Puluhan Warga Gelar Nyerok Iwak di Waduk Ciwaka Pengampelan

Disporapar Kabupaten Serang Resmikan Destinasi Desa Wisata Margagiri Kecamatan Bojonegara

Sabtu, 26 Oktober 2024 | 18:05 WIB
header img
Disporapar Kabupaten Serang Resmikan Destinasi Desa Wisata Margagiri Kecamatan Bojonegara (Foto:Istimewa)

SERANG, iNewsBanten- Pemerintah Desa Margagiiri Kecamatan Bojonegara Kabupaten Serang Provinsi Banten mengadakan Gebyar pesta rakyat Desa Wisata Margagiri, acara pembukaan Desa Wisata Margagiri tersebut dibuka langsung oleh Disporapar Kabupaten Serang, Sabtu (26/10/2024).

Desa wisata adalah Desa yang dijadikan tempat wisata karena memiliki fasilitas yang memadai dan Desa wisata juga harus memenuhi semua unsur wisata yang memiliki potensi daya tarik, seperti wisata alam, wisata budaya, dan wisata hasil buatan manusia. Desa wisata biasanya dibuat disatu kawasan tertentu dengan didukung oleh atraksi, akomodasi, dan fasilitas lainnya, karena Desa wisata secara keseluruhan mengintegrasikan semua unsur tersebut disuatu Desa, untuk mengangkat keunikan dan kearifan lokal.

 

 


Saat Pentas Seni Seni Budaya Dan Lain Sebagainya(Foto:Istimewa)
 

Dalam sambutannya Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Serang, dirinya sangat mengapresiasi dan mendukung penuh atas terciptanya Destinasi Desa Wisata Margagiri.

"Mudah mudahan ini menjadi contoh dan memotivasi Desa-desa yang lain untuk menciptakan Destinasi Desa Wisata di Desanya masing-masing," ungkapnya.

Sementara itu Kepala Desa Margagiri Ruhul Amin mengatakan, kegiatan festival ini adalah untuk mengangkat Potensi-potensi yang ada di Desa Margagiri, seperti UMKM, Poktan, Seni-budaya dan lain sebagainya.

"Dengan terciptanya Destinasi Desa Wisata Margagiri ini semoga bermanfaat serta membantu perkembangan ekonomi masyarakat dan masyarakat sayapun semakin kompak," tutupnya

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Editor : Mahesa Apriandi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut