get app
inews
Aa Text
Read Next : 3 Nyawa Melayang Saat Bekerja di Ruang Terbatas! Hirup Gas Beracun Saat Bersihkan Sumur

Pemerintah Kelurahan Gerem Resmikan Bantuan Sumur Bor di Link Kembang Sawo

Jum'at, 08 November 2024 | 07:26 WIB
header img
Lurah Geram berserta pihak industri meninjau lokasi sumur bor di link Kembang Sawo Kelurahan Gerem kecamatan Grogol(Foto istimewa)

CILEGON, iNewsBanten - Melalui program CSR salah salah satu Industri di Kota Cilegon, Pemerintah Kelurahan Gerem kembali meresmikan sumur bor di Lingkungan Kembang Sawo, Kamis (07/11/2024).

Bantuan sumur bor dari program CSR tersebut merupakan kegiatan yang bertujuan untuk meningkatkan kehidupan masyarakat di Lingkungan Kelurahan Gerem, terutama dalam masalah krisis air bersih.

Dalam sambutannya camat Grogol Jahat Sudrajat menyampaikan, dirinya mengajak masyarakat Gerem agar saling bahu-membahu untuk membantu Pemerintah Kelurahan Gerem dalam segi pembangunan.

"Karena seorang Lurah juga tidak bisa bekerja tanpa dukungan dari masyarakat, dengan kebersamaan marilah kita wujudkan pembangunan di Kota Cilegon khususnya di Lingkungan Kelurahan Gerem," pungkasnya.

Sementara itu Ahmad salah satu warga Kembang Sawo menjelaskan, dirinya sangat be terimakasih kepada Pemerintah Kelurahan Gerem dan juga pihak industri yang sudah membantu warga lingkungan Kembang Sawo.

"Dengan adanya bantuan sumur bor ini mudah mudahan bermanfaat bagi masyarakat Kembang Sawo Kelurahan Gerem," tutup Ahmad dengan nada bahagia.

 

 

Editor : Mahesa Apriandi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut