Abeng berharap kedepan Pemerintah Provinsi Banten kembali mengalokasikan anggaran perbaikan sodetan tersebut karena saat ini kondisinya sudah mulai rusak seperti yang ada di ujung sodetan itu sudah rusak parah.
Sementara, H. Kuncoro Kepala seksi Oprasional Pemeliharaan UPTD DAS Ciliman – Cisawarna, DPUPR Provinsi Banten, saat ditemui dilokasi penanganan tanggul cibinuangeun yang jebol tersebut, menyampaikan.
"Untuk penanganan sementara kita lakukan peninggian tanggul dengan menggunakan eksapator dan akan dilakukan normalisasi penanganan dengan menggunakan bronjong, mudah mudahan dengan cara ini tanggul bisa diatasi hingga tidak lagi membanjiri pesawahan dan pemukiman warga," ucapnya.
Menurut H. Kuncoro, kedepan mudah mudahan sodetan cibinuangeun ini bisa diperbaiki secara maksimal karena dengan adanya sodetan ini selain dibutuhkan para petani juga bisa mengurangi banjir yang ada di Kampung Cipedang, Desa Cipedang, Kecamatan Wanasalam.
Editor : Mahesa Apriandi