Liga Besar Spanyol, Real Madrid Vs Barcelona Mari Simak Pembahasannya Dalam Artikel Ini

Rio
Barcelona Vs Real Madrid. (Foto: Getty Images/Kevork Djansezian)

INTERNASIONAL, iNewsBanten - Jelang Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol 2022-2023 akan dibahas dalam artikel ini. Penyerang Barcelona, Raphinha sesumbar sebelum laga bertajuk El Clasico yang mempertemukan dua rival abadi Liga Spanyol.

Menurut mantan pemain Leeds United itu, Real Madrid harus khawatir ketika menghadapi Barcelona. Hal itu disebabkan lantaran Blaugrana -julukan Barcelona, saat ini berada di atas Los Blancos -julukan Real Madrid- pada papan klasemen Liga Spanyol 2022-2023.

Saat ini, Barcelona dan Real Madrid memiliki poin sama, yakni 22 poin dari tujuh kemenangan dan satu hasil imbang. Namun Blaugrana - yang memimpin puncak klasemen kareena unggul selisih gol dari rivalnya.

Sebagaimana diketahui, Barcelona bakal menghadapi Real Madrid di pertandingan kesembilan Liga Spanyol 2022-2023 di Stadion Santiago Bernabeu, Minggu 16 Oktober 2022 malam WIB. Laga nanti pun diprediksi bakal berlangsung seru, karena kedua tim sama-sama mengincar kemenangan untuk menjaga posisi puncak klasemen sementara.

Menjelang laga El Clasico, para pemain Barcelona memiliki motivasi untuk meraih kemenangan. Pasalnya Blaugrana gagal meraih poin penuh usai mendapati hasil imbang 3-3 dengan Inter Milan di pertandingan keempat Grup C Liga Champions 2022-2023 di Stadion Camp Nou, Kamis (13/10/2022).

Akibat hasil tersebut membuat peluang Barcelona untuk lolos ke babak 16 besar semakin kecil. Pasalnya El Barca sedang berada di peringkat ketiga dengan empat poin, mereka pun harus bisa meraih dua kemenangan dari Bayern Munchen dan Viktoria Plzen agar lolos dari penyisihan grup.

Editor : Mahesa Apriandi

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network