Bunda Harus Tau! Kesedihan yang Berkepanjangan Saat Hamil Bisa Mempengaruhi Kelahiran Bayi Anda

Tim Okezone

SERANG, iNewsBanten - Anda pasti pernah mendengar istilah terkenal ‘happy mom happy life’. Ya, ternyata ini bukan hanya istilah semata loh!

Sebab, ibu yang bahagia akan menciptakan generasi penerus yang sehat, hebat dan bahagia memang benar adanya jika dilihat dari segi medis. Diketahui bahwa banyak masalah kesehatan yang bisa mengintai, bila seorang wanita atau calon ibu merasa tidak bahagia selama menjalani kehamilannya.

Pentingnya untuk merasa bahagia, terutama pada wanita hamil, yang diungkap dr. Ardiansjah Dara Sjahruddin, Sp.OG, mengalami banyak perubahan. Tubuh, mental, hingga hormonal.

"Selama masa kehamilan, banyak perubahan yang terjadi pada wanita, dari mulai fisik hingga psikis, serta yang tidak tampak yakni perubahan hormonal," jelas dr. Dara, dikutip dari keterangan resminya, Rabu (30/11/2022).

Lebih lanjut dr. Dara menjelaskan, bahwa pada trimester pertama, hormon yang meningkat dalam tubuh wanita antara lain hormon estrogen dan progesteron serta hormon meta chorionic gonadotropin yang kerap mengakibatkan mual dan muntah.

"Makanya tak heran di trimester pertama sekitar 75 sampai 80 persen ibu hamil pasti mual. Nah, yang 20 persen sisanya, enggak mual atau istilahnya hamil kebo," lanjutnya.

Editor : Mahesa Apriandi

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network