"Siapa saja dewan konsultasi? Dewan konsultasi itu adalah para pakar, para ahli wirausaha, enterpreneurship sejati, kita bisa lihat sosok ibu Liliana mulai dari nol sampai menjadi pengusaha sukses," kata dia.
"Untuk itu kami dari dewan penurus pusat IWAPI mengucapkan banyak terima kasih untuk Ibu Liliana atas kesediaannya menjadi Dewan Konsultasi," sambungnya.
Sementara itu, Liliana mengatakan, IWAPI sebagai organisasi pengusaha perempuan di Indonesia sudah sukes menjadi penggerak perekonomian wanita.
"IWAPI sendiri sukses di ulang tahunnya yang ke-48 menjadi mitra bagi pemerintah tentunya dan juga bagi pengusaha terutama wanita Indonesia," ucap Liliana.
Artikel pernah tayang di iNews id
Editor : Mahesa Apriandi
Artikel Terkait